Seskab Pramono Sebut Percuma Saja Novanto Disidang Secara Tertutup

Senin, 07 Desember 2015 – 18:41 WIB
Pramono Anung. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Sidang Setya Novanto di Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) yang dilaksanakan tertutup mendapat sorotan dari Istana Negara. 

Menurut Sekretaris Kabinet Pramono Anung, semua informasi sudah diketahui publik di dua sidang sebelumnya sehingga percuma digelar tertutup.

BACA JUGA: KPK Kantongi Hasil Audit BPK Terkait Kasus RS Sumber Waras

"Sekarang ini kalau diputuskan tertutup persoalan substansi sebenarnya sudah diketahui publik secara luas. Jadi bisa menimbulkan pertanyaan prasangka tanda baca yang macam-macam," ujar Pramono di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin (7/12). 

Meski terdengar sedikit menyindir, Pramono mengatakan, itu tetap menjadi hak MKD untuk menjalankan sidang itu secara tertutup. Pihak Istana menghormati pilihan MKD tersebut.

BACA JUGA: Novanto: Sudirman Selaku Menteri ESDM Tidak Punya Pintu Masuk

"Yang paling penting adalah apapun yang diputuskan, rakyat sekarang menunggu dan betul-betul memberikan perhatian yang luar biasa," imbuhnya.

Menurut Pramono, pemerintah berharap hasil putusan MKD sesuai dengan yang diharapkan masyarakat. Presiden Joko Widodo juga memantau hal tersebut.

BACA JUGA: BURT: Setya Novanto Hanya Berdoa

"Mudah-mudahan hati nurani digunakan untuk mengambil keputusan apapun yang akan diberikan pada hari ini," tandasnya. (flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengharukan..Nota Pembelaan Papa Novanto Setebal 12 Halaman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler