Setan Merah Patut Waswas, Bintang Bertumbangan

Minggu, 11 Oktober 2015 – 11:54 WIB
Wayne Rooney. FOTO: AFP

jpnn.com - MANCHESTER - Bisa jadi Manchester United meratapi agenda internasional yang berlangsung selama sepekan terakhir. Betapa tidak, tiga pilar andalannya mengalami cedera yang membuat mereka absen dalam lanjutan pertandingan Premier League ke depan.

Padahal di laga kesembilan, United menghadapi lawan yang tak mudah: Everton. Bahkan mereka harus bertandang ke Goodison Park, Sabtu malam mendatang.

BACA JUGA: Bukan Messi, Bukan Ronaldo, Ini Pemain yang Diincar Klopp buat Liverpool

Wayne Rooney menderita cedera engkel sehingga top scorer Inggris sepanjang masa dengan 50 gol itu absen ketika Inggris melibas Estonia dua gol tanpa balas di Wembley dini hari kemarin (10/10).

Begitupun Michael Carrick yang notabene merupakan rekan setim Rooney di timnas Inggris menderita cedera pangkal paha sehingga posisinya sebagai holding midfielder harus digantikan oleh James Milner serta Ross Barkley.

BACA JUGA: Mourinho Bakal Dikudeta, Ini Sosok Penggantinya

“Michael berlatih dengan diam. Namun, dengan rasa nyeri yang didapat di pangkal pahanya, kami tidak bisa mengambil risiko dengan memaksanya terus berlatih walaupun hanya skala ringan,” tutur pelatih Inggris Roy Hodgson seperti dilansir situs resmi United.

Yang paling membuatnya waswas tentu saja cedera yang menimpa Rooney. Sebagai motor utama serangan The Three Lions, julukan Inggris, pemain 29 tahun itu diharapkan mulai pulih ketika mereka bermain di laga terakhir dengan bertandang ke Lithuania 12 Oktober malam waktu setempat atau 13 Oktober dini hari WIB.

BACA JUGA: Sriwijaya FC vs Arema Cronus Dipimpin Wasit Terbaik

“Kami masih menunggu perkembangan dari cedera engkel Rooney. Kami tidak bakal memaksanya bermain yang bisa membuatnya absen di sejumlah laga penting Manchester United,” imbuh eks pelatih Liverpool dan West Bromwich Albion tersebut.

Sepekan menjadi waktu yang Rooney dan Carrick butuhkan untuk bisa pulih. Walaupun begitu, pastinya mereka bakal diragukan untuk tampil ketika melawan Everton di Merseyside. 

Satu pilar andalan lain United, Bastian Schweinsteiger, juga mengalami cedera dalam sesi pemanasan ketika Jerman bersiap menghadapi Republik Irlandia Jumat dinihari kemarin.

Tanpa adanya pemain 31 tahun itu di lini tengah, Jerman pun harus kalah menyakitkan 0-1 sehingga kans mereka untuk lolos harus ditentukan lewat laga pamungkas kontra Georgia di Leipzig, dini hari nanti.

Pelatih Die Mannschaft, sebutan Jerman, Joachim Loew menyatakan bahwa kondisi fisik Schweinsteiger mulai pulih. “Bastian sudah mulai berlatih ringan dalam sesi latihan terakhir dan kami bakal memutuskan apakah dirinya bisa diturunkan atau tidak,” tutur Loew seperti dilansir Goal.

United tentu mengharapkan ketiganya bisa fit ketika menghadapi Everton, Sebab, skuad berjuluk The Toffees itu tak terkalahkan dalam lima laga terakhir. Termasuk menggilas Chelsea 3-1 pada 12 September lalu. (apu/ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini yang Membuat Persib Tak Mudah Putus Asa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler