Setelah Tampil di Depan Jokowi, Farel Prayoga Menggelar Konser Spesial Malam Ini

Selasa, 23 Agustus 2022 – 16:10 WIB
Suasana ketika Farel Prayoga menyanyikan lagi Ojo Dibandingke di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8/2022). Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi yang tengah viral, Farel Prayoga bakal menggelar konser pada malam ini, Selasa (23/8) pukul 20.00 WIB.

Pertunjukan musik bertajuk Kilau Konser Farel Prayoga tersebut diadakan dan disiarkan langsung oleh MNCTV.

BACA JUGA: Qodir Luncurkan Video Mungkin Nanti, Ada Penampakan Tissa Biani dan Rizky Nazar

Nama Farel Prayoga viral setelah menyanyikan lagu Ojo Dibandingke bersama Filla Talia.

Dia bahkan diundang tampil di Istana Negara pada momen 17 Agustus 2022 lalu.

BACA JUGA: Mezzaluna Berbeda di Lagu Ketiga, You Should Know

Lewat lagu Ojo Dibandingke, Farel Prayoga sukses menghibur Presiden Jokowi dan tamu lainnya.

Kini, Farel Prayoga akan menyajikan penampilan spesial dalam Kilau Konser Farel Prayoga.

BACA JUGA: Safira Merilis I Wanna Be Loved, Ini Pesan yang Ingin Disampaikan

Dia nantinya berduet dengan penyanyi papan atas lainnya.

Tidak hanya itu, Farel juga bakal menceritakan perjalanan kariernya, dari pengamen hingga tampil di depan Jokowi.

Selain Farel Prayoga, konser tersebut juga dimeriahkan Inul Daratsta, Danang, Lyodra, Kangen Band, Filla Talia, Yeni Inka, Wahid, Zainul, Dara Fu dan Evan Loss.

Kilau Konser Farel Prayoga dipandu oleh Vega Darwanti dan Happy Asmara, serta Winda Utami yang merupakan penerjemah bahasa isyarat.

"Jangan lupa saksikan Kilau Konser Farel Prayoga disiarkan langsung dari MNC Studios pada Selasa (23/8) pukul 20.00 WIB di MNCTV," ungkap pihak MNCTV selaku penyelenggara dalam keterangan resmi. (ded/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler