jpnn.com, MALANG - Impian Sephia (22) memiliki keluarga sejahtera dan bahagia hancur berantakan.
Sebab, sejak anak laki-lakinya berusia dua tahun, Sephia harus merawatnya sendirian.
BACA JUGA: Tebar Pesona Dosen Muda Gaet Mahasiswi Seksi
Sementara itu, suaminya, Donwori (25) merantau dan tak pulang-pulang.
Awalnya, kisah cinta mereka yang bermula dari pertemuan di sebuah pertunjukan musik pada 2014 berjalan mulus.
BACA JUGA: Derita Istri Punya Suami Bermodal Tubuh Atletis
Saat itu, lirikan Donwori langsung membuat Sephia terpesona.
Dari situlah, hampir setiap Minggu, Donwori datang dari Sidoarjo ke Malang untuk menemui Sephia.
BACA JUGA: Istri jadi TKI, Suami Minta Izin Nikahi Selingkuhan
Selang lima minggu kemudian, gantian Sephia yang ke Sidoarjo menemui Donwori.
Nah, seringnya Sephia ke Sidoarjo menjadi awal petaka baginya.
Sebab, Donwori ternyata mantan anggota ikatan jomblo semangat kawin (ijo semangka).
Karena itu, setiap bertemu Sephia, pikirannya kawin terus dan membayangkan bisa hohohihi dengan perempuan cantik tersebut.
Maka dengan segala cara, dia berusaha melampiaskan nafsunya kepada Sephia.
Donwori pun memakai jurus atas nama cinta yang membuat Sephia tak berkutik. Sephia akhirnya hamil.
Tak ingin menanggung malu, keduanya diikat dalam pernikahan.
Namun, karena terlalu muda, Donwori dan Sephia belum bisa mengarungi bahtera rumah tangga dengan sempurna.
Kesulitan ekonomi menjadi masalah terbesar bagi mereka.
Semakin hari kondisi ekonomi keduanya kian sulit sehingga Donwori meminta izin kepada istrinya untuk merantau mencari pekerjaan.
Waktu itu Donwori mengaku pergi ke Papua.
”Tapi, nggak tahu tidak ada kabar. Terakhir kali ngabari pas sebulan di Papua. Katanya belum bekerja. Saya bertanya ke keluarga di Sidoarjo, katanya Donwori tak pernah ngabari,” kata Sephia.
Namun, beberapa hari kemudian Sephia mendengar kabar Donwori ternyata tidak di Papua, tapi bekerja di Surabaya.
Yang membuat Sephia makin panas, ternyata Donwori sudah punya gebetan baru di Surabaya.
Tak ingin terus disakiti, Sephia langsung mengajukan gugatan cerai di Pengadilan Agama (PA) Kota Malang beberapa waktu lalu.
”Ngenes, Mas. Saya dua tahun nggak dikirimi uang untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Laki-laki yang nggak bertanggung jawab,” ujar Sephia..
(Fajrus Shiddiq/Kholid Amrullah/Radar Malang/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Suami Pilih Main Instagram Daripada Layani Istri
Redaktur & Reporter : Ragil