Sharapova Fokus Raih Peningkatan

Selasa, 04 Januari 2011 – 15:57 WIB
AUCKLAND - Para petenis unggulan masih belum menemui penghalang di turnamen WTA (Asosiasi Tenis Wanita) Auckland Terbuka di Selandia BaruDua petenis Rusia, unggulan teratas Maria Sharapova dan unggulan ketiga Svetlana Kuznetsova, tak menemui kesulitan untuk melangkah ke babak kedua.

Sharapova harus menghadapi pergantian lawan beberapa menit sebelum jadwal laga yang direncanakan

BACA JUGA: Xavi Samai Rekor Migueli

Sebelumnya, dia dijadwalkan melawan Carla Suarez Navarro di babak pertama
Namun, pengunduran diri yang dilakukan unggulan kelima Anastasija Sevastova (Latvia), membuat perubahan pada daftar undian.

Suarez Navarro naik menjadi unggulan kedelapan

BACA JUGA: Siang Ini Irfan Bachdim Gelar Jumpa Fans

Itu membuat Sharapova melakoni laga pertamanya di musim 2011 dengan melawan melawan petenis kualifikasi Alberta Brianti (Italia)
Tanpa banyak kesulitan, Sharapova pun membekuk lawannya dengan 6-2, 6-3 dalam durasi 90 menit.

"Saya menghabiskan banyak waktu latihan dan kompetisi di luar turnamen

BACA JUGA: Pemain Terkenal Bukan Jaminan jadi Starter

Rasanya menyenangkan dan hebat, bisa kembali berada di atmosfer disaksikan banyak penonton," ungkap Sharapova pada Associated Press.

Musim ini, Sharapova mengawali kiprahnya dari peringkat ke-18 WTADia sudah berkoar ingin kembali ke jajaran elit persaingan tenis wanita dengan menembus peringkat 10 besar secepatnyaPertandingan kemarin menunjukkan Sharapova sudah siap untuk ambisinya itu.

Mantan ratu tenis dunia itu menunjukkan kebugaran dan ketajaman permainannyaNamun, beberapa kesalahan masih kerap dilakukannya, termasuk akurasi servisnyaDi laga tersebut, Sharapova melakukan tujuh kali double fault.

"Masih terlalu banyak hal yang harus saya perbaikiItu harus segera saya dapatkanTapi, hasil ini menjadi awal yang sangat bagus dengan atmosfer yang luar biasa di sini," ungkap Sharapova.

Di babak kedua, Sharapova sudah ditunggu Renata Voracova (Rumania) yang kemarin mengalahkan Lourdes Dominguez Lino (Spanyol) 4-6, 7-6 (8), 6-0Sementara, Kuznetsova melewati hadangan petenis tuan rumah Sacha Jones dengan kemenangan 6-4, 6-2Kuznetsova akan menghadapi Peng Shuai (Tiongkok) yang menundukkan Johanna Larsson (Swedia) 6-4, 6-2(ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yongky Punya Problem Lutut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler