jpnn.com, JAKARTA - Pesinetron Shezy Idris akhirnya resmi menyandang status janda. Gugatan cerainya terhadap Krishna Adhyata Pratama dikabulkan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada 18 Maret lalu.
"Alhamdulillah masalah rumah tangga aku selesai juga setelah delapan tahun delapan bulan menikah. Dibilang sedih ya perasaannya pasti sedih," ungkap Shezy Idris ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, kemarin.
BACA JUGA: Shezy Idris Kesal Anak Dijadikan Barang Bukti di Pengadilan Oleh Suami
Meski sempat diwarnai konflik saat proses perceraian, mereka akhirnya menyudahi pernikahan mereka dengan damai.
Baca juga: Shezy Idris Kesal Anak Dijadikan Barang Bukti di Pengadilan Oleh Suami
BACA JUGA: Dipersulit Bertemu Anak, Suami Bakal Laporkan Shezy Idris ke KPAI
"Enggak ada lagi masalah-masalah yang dipendam. Insyaallah, pelukan terakhir itu untuk menyelesaikan masalah kami," ungkapnya.
Shezy Idris bersyukur tidak ada konflik memperebutkan harta gana gini. Dia juga senang hak asuh diserahkan kepadanya.
BACA JUGA: Sheza Idris: Sakit sih gak, Cuma Masih Berasa Ngilu
Baca juga: Dipersulit Bertemu Anak, Suami Bakal Laporkan Shezy Idris ke KPAI
"Alhamdulillah hak asuh anak ke aku, itu yang bikin aku lega. Memang dari awal mediasi hak asuh anak itu ke aku. Insyaallah aku bisa jadi ibu yang bertanggung jawab buat mereka," ungkapnya.
"Aku juga tidak meributkan gana-gini dari awal perpisahan. Bahkan dari nikah aku tidak meributkan tentang harta, materi, segala macem. Begitu pisah yang aku fokusin cuma anak," sambungnya.
Dia juga menegaskan bahwa tidak akan mempersulit Krishna untuk bertemu kedua anaknya. "Sekarang juga sudah mulai komunikasi. Aku tidak mempersulit karena dia tetap ayah anak-anak," tandasnya. (mg7/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Shezy Idris: Aku Ingin Cepat Selesai
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh