Shin Tae Yong Bilang Vietnam vs Timnas Indonesia Bakal Berakhir dalam 90 Menit

Minggu, 08 Januari 2023 – 17:52 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong (kanan). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - HANOI - Tukang racik Timnas Indonesia Shin Tae Yong meyakini leg kedua semifinal Piala AFF 2022 antara Vietnam vs Indonesia di My Dinh, Hanoi, Senin (9/1), selesai dalam 90 menit.

Itu artinya, menurut Shin Tae Yong, duel Vietnam vs Indonesia tak perlu perpanjangan waktu, tidak sampai adu penalti.

BACA JUGA: Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong Cuma Pintar Bicara di Ruang Pers Saja?

Babak gugur (mulai semifinal) Piala AFF 2022 memakai format home and away dengan menghitung gol tandang.

Tim tamu akan sangat diuntungkan jika mencetak gol di kandang lawan.

BACA JUGA: Vietnam vs Indonesia: Sentilan Park Hang Seo untuk Shin Tae Yong dan Skuad Garuda

Agregat Vietnam vs Indonesia saat ini 0-0 (hasil leg pertama di Gelora Bung Karno).

Timnas Indonesia berhak menembus final andai pada leg kedua tidak kalah dan mengakhiri pertandingan dengan hasil imbang dengan gol, 1-1, 2-2, dan seterusnya.

BACA JUGA: Indonesia vs Vietnam 0-0: Shin Tae Yong Belum Bisa Kalahkan Park Hang Seo

Andai Vietnam vs Indonesia berkahir 0-0 dalam 2 x 45 menit, pertandingan dilanjutkan dengan perpanjangan waktu dan seterusnya.

"Indonesia akan menyelesaikan pertandingan melawan Vietnam dalam waktu 90 menit. Kami datang ke sini untuk menang, dan sudah mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan besok," ujar Shin Tae Yong dalam konferensi pers di Hanoi.

"Indonesia benar-benar memiliki peluang. Kedua tim ingin menang untuk mencapai final, bukan seri. Pertandingan akan berakhir dalam 90 menit," imbuhnya.

Pria Korea itu menyadari pada leg pertama timnya memiliki sejumlah peluang emas yang gagal dikonversi menjadi gol.

"Kami melewatkan banyak peluang hari itu. Saya setuju bahwa Vietnam memiliki organisasi pertahanan yang baik, tetapi bukan berarti Indonesia tidak bisa bermain ofensif," tutur STY. (soha/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Indonesia vs Vietnam: 2 Skenario Agar Skuad Garuda ke Final


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler