Shin Tae Yong Panggil Satu Pemain Pengganti Yudha Febrian untuk Dipantau

Kamis, 24 Desember 2020 – 19:57 WIB
Liba Valentino dalam latihan Timnas Indonesia U-19. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia U-19 memanggil satu nama baru, Liba Valentino. Dia merupakan pemain asal Klub Bhayangkara FC.

Liba sendiri menurut PSSI sudah bergabung dari pekan lalu untuk dilihat kemampuannya oleh tim pelatih.

BACA JUGA: 30 Nama Timnas U-19 yang Diberangkatkan Shin Tae-yong ke Spanyol

"Kami memangil satu pemain baru Liba Valentino," kata Shin Tae Yong di situs PSSI.

Liba sendiri dipanggil untuk mengisi pos di bek kiri. Hilangnya nama Yudha Febrian yang dicoret karena melakukan tindakan indispliner memang membuat stok pemain di sisi bek kiri Skuad Garuda Nusantara berkurang.

BACA JUGA: Duh! 1.400 Foto Vulgar Selir Raja Thailand Sineenat Tersebar

"Liba dipanggil untuk menambah stok di posisi full back kiri. dia sudah menjalani latihan sejak pekan lalu," terang Shin Tae Yong.

Selain nama Liba, di posisi bek kiri ada Pratama Arhan dan M Salman Alfarid.

BACA JUGA: Shin Tae-yong Panggil Pemain Untuk Posisi Full Back Kiri

Namun, untuk melihat potensi lain, Shin Tae Yong memandang perlu memanggil pemain tambahan sehingga dia semakin bisa memiliki banyak pilihan di posisi fullback kiri tersebut.

Timnas Indonesia U-19 saat ini masih menjalani pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Mereka melakukan persiapan itu sebelum bertolak untuk menjalani TC di Spanyol yang dijadwalkan dimulai pada Awal Januari 2021 mendatang. (dkk/jpnn)


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler