Siap-Siap, Honda Bakal Meluncurkan SUV Terbaru, Punya Teknologi Canggih

Kamis, 14 Juli 2022 – 20:37 WIB
Honda ZR-V. (ANTARA/Honda)

jpnn.com, TOKYO - Pabrikan otomotif asal Jepang, Honda diam-diam tengah mempersiapkan mobil baru yang akan diluncurkan dalam waktu dekat.

Adapun mobil itu ialah Honda ZR-V.

BACA JUGA: Honda SUV RS Concept Menggoda Arman yang Datang dari Bandung

Mobil yang masuk di kelas sport utility vehicle (SUV) itu akan diluncurkan pada musim gugur tahun ini di Jepang.

Kehadiran produk baru itu diperkuat setelah Honda memamerkan teaser mengenai mobil tersebut.

BACA JUGA: Honda Siap Pamer SUV Listrik Baru, Desain Mirip HR-V

Honda mengatakan ZR-V dikembangkan sebagai model untuk mengangkat semangat pelanggan, seperti pakaian favorit “hari spesial”, dan menonjolkan individualitas pemiliknya.

Secara umum mobil berlogo 'H' itu sekilas mirip HR-V, tetapi bagian depannya terlihat lebih lancip dan desain gril lebih kecil dengan aksen garis-garis vertikal.

BACA JUGA: Honda SUV e:Concept Bertabur Fitur Cerdas, Segera Diproduksi

Gril seolah menjadi pusat yang mempertemukan lampu utama (headlamp), logo Honda, dan bumper depan bawah yang juga terdapat lubang angin cukup lebar.

"All-new ZR-V mengadopsi desain cerdas dan elegan yang membuat model ini cocok di lingkungan perkotaan," kata Honda Motor Co dalam pernyataan resminya, Kamis.

Desain eksterior menampilkan proporsi mengalir dengan permukaan besar dan halus yang mengalir dari depan ke belakang.

Desain fasia depan menampilkan kisi-kisi vertikal, dirancang selaras dengan area sekitarnya, dan lampu depan lebar yang tampak tajam.

Bagian belakang bodi terlihat tapak lebar dengan menambahkan volume di sekitar bagian bawah bodi, dengan tampilan yang halus dan menanjak.

Desain interior, kata Honda, mewujudkan kabin luas dengan mengadopsi panel instrumen yang membentang horizontal secara linier.

Selain itu, desain interior menampilkan sentuhan akhir yang fungsional dan presisi pada semua bagian untuk menonjolkan keindahan, menciptakan ruang interior berkualitas tinggi.

Kemudian, konsol tengah dek tinggi memisahkan kursi depan untuk menciptakan ruang pribadi bagi pengemudi dan penumpang depan.

Model hybrid ZR-V akan menjadi SUV pertama yang dilengkapi dengan varian Sports e:HEV yang menggabungkan mesin injeksi langsung 2.0 liter dan hybrid 2-motor canggih dan sistem e-CVT.

ZR-V akan tersedia sebagai model bertenaga bensin yang dilengkapi dengan mesin turbo 1,5 liter dengan transmisi CVT.

Honda sendiri akan membuka keran pre-order SUV itu mulai September mendatang. (Antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mobil Honda Brio Oleng, Brak! 2 Balita Memanggil Ibunya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler