Siap-Siap, Michael Learn to Rock Bakal Menyapa Penggemar di Indonesia

Rabu, 03 Agustus 2022 – 15:54 WIB
Konferensi pers konser Michael Learns to Rock (MLTR) di Hotel Pullman Jakarta Central Park, Jakarta Barat, Rabu (3/8). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA BARAT - Michael Learns to Rock (MLTR) bakal menggelar tur dunianya bertajuk MLTR Back On The Road Tour 2022.

Indonesia menjadi kota pertama di Asia yang akan didatangi tur grup band asal Denmark itu.

Tak tanggung-tanggung, MLTR bakal menggelar konsernya di dua kota, yakni Jakarta dan Surabaya.

Corporate Partner & Customer Manager Color Asia Live, Ian Zakaria menjelaskan alasan pihaknya mendatangkan Jascha Richter cs.

"MLTR ini tentunya kalau generasi sekarang taunya Korea, ya, tetapi kami-kami yang di depan ini mau cari yang back to 90's. Kami sangat bangga, ya, dengan mengusung MLTR ini," ujar Ian Zakaria di Hotel Pullman, Jakarta Barat, Rabu (3/8).

Sementara itu, Managing Director Color Asia Live, David Ananda mengatakan konser MLTR di Jakarta akan mengusung konsep seintim dan sedekat mungkin antara penonton dengan para personel band.

Oleh karena itu, konser MLTR di Jakarta digelar di ballroom hotel.

"Kami mau bikin suasana seintimated mungkin dan seromantis mungkin," ucap David.

Tiket konser itu sendiri dibagi ke dalam tiga kelompok, yakni Silver, Gold VIP, dan Diamond VIP, dengan harga mulai dari Rp 450 ribu hingga 2,1 juta.

David menuturkan kuota untuk konser MLTR tersebut pun terbatas.

"Konser ini kapasitas maksimal 3000 orang. Ada 3 kelas, depan itu duduk dengan number seating dan VIP. Kedua, kelas gold, free seating. Lalu, kelas silver yang standing," tuturnya.

MLTR Back On The Road Tour 2022 bakal digelar di Hotel Pullman Jakarta Central Park pada 16 Oktober 2022 dan di The Westin Surabaya pada 19 Oktober 2022. 

Pembelian tiket konser MLTR mulai bisa dilakukan pada Sabtu (6/8) mulai pukul 11.59 WIB. (mcr7/jpnn)

BACA JUGA: Digelar Lagi, The 90s Festival Bakal Diramaikan Hanson dan MLTR

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Nonton Persija hingga Konser Musik di Grand Launching JIS? Tiket Gratis Lho


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler