Siap Verifikasi Kekeliruan Data Pemilih, KPU Menunggu Masukan Masyarakat

Jumat, 18 September 2015 – 14:02 WIB
Ilustrasi. Foto: Dok. JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menghimbau masyarakat untuk menyampaikan masukan menyambut pelaksanaan Pilkada serentak yang akan datang. 

Ketua Husni Kamil Manik mengatakan, sejak KPU menetapkan daftar pemilih sementara (DPS) pada 2 September lalu, tahapan menerima masukan masyarat pun langsung dibuka. 

BACA JUGA: Fraksi DPR Terbelah, Rekomendasi Diberikan Secara Rahasia

"Masyarakat dapat menyampaikan masukan dengan tidak hanya datang ke panitia pemungutan suara (PPS) di tingkat desa atau kelurahan semata. Telah disediakan juga fasilitas online. Bahkan KPU kini meluncurkan apliksi. Itu membantu sekali bagi masyarakat," katanya, Jumat (18/9).

Meski sistemnya sudah lumayan canggih, kabarnya masih ada data yang keliru. Beredar kabar, di Manado ada warga yang bukan penduduk Manado, tapi namanya masuk sebagai pemilih.

BACA JUGA: Dikabarkan Dibacking JK, ini Jawaban RJ Lino

"‎Saya belum tahu. Tapi mungkin saja meski KTP bukan orang setempat, tapi karena sudah lama di situ dan ada proses pegantian identitas. Tapi kami akan memverifikasinya," kilah Husni. (gir/jpnn)

BACA JUGA: Laode Ida: Kebakaran Hutan Karena Pejabat Daerah Lalai

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dibebaskan Penyandera, Dua WNI Dibawa ke Rumah Sakit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler