Siapa Agus? Apa yang Pernah Diberikan? Pernah Pimpin Berapa Orang?

Minggu, 27 November 2016 – 20:22 WIB
Agus Yudhoyono-Sylviana Murni. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta warga DKI Jakarta memilih pemimpin dengan rekam jejak yang jelas. Dia juga meminta warga memilih pemimpin yang sudah dikenal saja.

Demikian disampaikan Anies di depan pengurus RT/RW se-Jakarta Utara di Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Minggu (27/11). 

BACA JUGA: Anies-Sandi Canangkan 200 Ribu Usaha Baru Masyarakat

Calon gubernur nomor urut tiga itu kemudian bertanya kepada pengurus RT dan RW tentang Agus Harimurti Yudhoyono, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan didirnya sendiri Anies Baswedan.

"Memilih pemimpin jangan yang tak dikenal. Yang satu Basuki kenal? Satu lagi Anies, kenalkan. Lalu, siapa Agus? Apa yang pernah diberikan pada warga Jakarta, berapa staf yang pernah dipimpinnya," tanya Anies.

BACA JUGA: Ajak Ahok Pelajari Islam, Yusril: Mudah-Mudahan Dapat Hidayah

Anies menegaskan, nasib warga Jakarta tidak dapat diserahkan pada sembarang orang. Warga, kata dia, harus memilih pemimpin yang sudah mempunyai prestasi.

"Pilihan kita semua di sini tidak boleh salah. Insya Allah bersama kami tidak salah. Karena kami sudah berpengalaman. Kita berbicara di sini untuk Jakarta ke depan yang lebih baik. Jakarta butuh waktu berbenah. Bukan dengan mimpi tapi kerja keras," tambahnya.

BACA JUGA: Dialog dengan Pedagang Pasar di Palangkaraya, Novanto Terkaget-kaget

Anies berjanji bila terpilih, dirinya akan mewujudkan kota Jakarta yang bermartabat.

"Kami punya satu misi yaitu Jakarta aman, sehat, berbudaya. Jakarta menjadi kota yang mempunyai nilai-nilai kebudayaan dan kreatifitas kepemimpinan yang menggerakkan manusia dan memanusiakan manusia," pungkasnya. (rmol/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Makan Bareng Ahok-Djarot? Nih Tarifnya...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler