Siapa saja yang Pernah Juara Piala Dunia? Klik di Sini

Jumat, 01 Juni 2018 – 14:44 WIB
Zinedine Zidane (angkat piala) ikut membawa Prancis juara Piala Dunia 1998. Foto: FIFA

jpnn.com, JAKARTA - Rakyat mana yang tak pengin timnas sepak bolanya jadi juara Piala Dunia?

Sejak bergulir 1930 hingga edisi ke-20 di Brasil 2014, baru delapan negara yang pernah jadi kampiun dunia. Brasil lima kali, Italia dan Jerman sama-sama empat kali. Lalu, Argentina dan Uruguay sama-sama dua kali, dan Prancis, Inggris dan Spanyol masing-masing satu kali.

BACA JUGA: Tersandung Kokain, Kapten Peru Bisa Main di Piala Dunia 2018

Berikut di bawah ini, parade final Piala Dunia sejak di Uruguay hingga Brasil. (adk/jpnn)

Parade Final Piala Dunia
Tuan Rumah Tahun Juara Runner-up Skor final

BACA JUGA: Jersey 32 Peserta Piala Dunia 2018, Mana yang Paling Bagus?

Uruguay 1930 Uruguay Argentina 4-2
Italia 1934 Italia Cekoslowakia 2-1 (perpanjangan waktu)
Prancis 1938 Italia Hongaria 4-2
Jerman Nazi 1942 Batal, Perang Dunia II
Brasil 1946 Batal, Perang Dunia II
Brasil 1950 Uruguay Brasil 2-1 (*)
Swiss 1954 Jerman Barat Hongaria 3-2
Swedia 1958 Brasil Swedia 5-2
Chile 1962 Brasil Cekoslowakia 3-1
Inggris 1966 Inggris Jerman 4-2 (perpanjangan waktu)
Meksiko 1970 Brasil Italia 4-1
Jerman Barat 1974 Jerman Barat Belanda 2-1
Argentina 1978 Argentina Belanda 2-1
Spanyol 1982 Italia Jerman Barat 3-1
Meksiko 1986 Argentina Jerman Barat 3-2
Italia 1990 Jerman Barat Argentina 1-0
Amerika Serikat 1994 Brasil Italia 0-0 (3-2 ap)
Prancis 1998 Prancis Brasil 3-0
Korea & Jepang 2002 Brasil Jerman 2-0
Jerman 2006 Italia Prancis 1-1 (5-3 ap)
Afrika Selatan 2010 Spanyol Belanda 1-0 (perpanjangan waktu)
Brasil 2014 Jerman Argentina 1-0 (perpanjangan waktu)
Rusia 2018
Qatar 2022

*: Tidak ada pertandingan final resmi pada edisi 1950. Juara turnamen ditentukan melalui babak final dengan sistem round-robin yang diikuti empat tim yakni Uruguay, Brasil, Swedia dan Spanyol. Tanpa sengaja, satu dari dua pertandingan terakhir melibatkan dua tim berperingkat tertinggi, di mana Uruguay menang 2–1 atas Brasil, sehingga dianggap sebagai pertandingan final edisi 1950.

BACA JUGA: Daftar Skuat Jepang di Piala Dunia 2018, Eks MU Jadi Andalan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tidak Boleh Ada Seks, Alkohol dan Medsos di Timnas Jerman


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler