jpnn.com, MANCHESTER - Pemimpin klasemen sementara Premier League, Manchester City memperpanjang rekor kemenangan beruntun setelah menggebuk Tottenham Hotspur 4-1 di Etihad Stadium, Minggu (17/12) dini hari.
Kemenangan atas Spurs merupakan tiga poin ke-16 secara beruntun di Premier League. Rekor baru yang dipertajam City!
BACA JUGA: Menang Tipis, Chelsea Sejajar dengan Manchester United
Hebatnya, The Citizens mendulang kemenangan demi kemenangan dengan mengalahkan para pesaing langsung dalam perebutan gelar, seperti Manchester United dan Spurs.
Dalam pertandingan dini hari tadi, gol City disumbang oleh Ilkay Guendogan (menit ke-14), Kevin De Bruyne (70), dan dua gol dari Raheem Sterling (80, 90). Spurs mendapat gol hiburan dari Christian Eriksen di masa injury time.
BACA JUGA: Oasis jadi Inspirasi Manchester City Mengejar Kemenangan
"Kami bermain untuk mencari kemenangan dan ingin menjadi juara di akhir musim. Bukan soal rekor," ujar Kevin De Bruyne dalam wawancara dengan BT Sport.
BACA JUGA: Chelsea Lirik Daniel Sturridge
Dengan kemenangan ini, City kukuh di puncak klasemen dengan 52 poin dari 18 laga.
City unggul 14 angka dari Manchester United yang berada di posisi kedua, 38 poin dari 17 laga. MU baru melakoni pekan ke-18 Minggu (17/12) malam di kandang West Bromwich Albion. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rekor Menang Manchester City Masih Kalah dari Bayern
Redaktur & Reporter : Adek