Sidang Perdana Kasus Mafia Tanah, Nirina Zubir Memohon Doa

Selasa, 17 Mei 2022 – 05:59 WIB
Aktris Nirina Zubir hadir dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Kamis (18/11). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nirina Zubir bakal menjalani sidang pertama kasus mafia tanah yang dialami keluarganya.

Sidang perdana tersebut akan digelar hari ini, Selasa (17/5) di Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

BACA JUGA: Soal Iqlima Kim, Hotman Paris: Sudah Dalam Proses Hukum

Sebelum menjalani sidang, Nirina Zubir memilih berziarah ke makam orang tuanya.

Dia juga mengajak anak-anak serta anggota keluarga lainnya saat ziarah.

BACA JUGA: Ariel NOAH Terinspirasi dari Koil

Presenter kondang itu berharap keluarganya mendapat doa dan dukungan dari netizen.

"Memohon doa dan support dari teman-teman karena kami akan memulai sidang perdana kasus mafia tanah kami," ungkap Nirina Zubir melalui akun miliknya di Instagram, Senin (16/5).

BACA JUGA: Sebut Nama Doddy Sudrajat, Farhat Abbas Ungkap Alasan Ingin Laporkan Fuji

Pemain film Liam dan Laila itu berharap keluarganya mendapat hak atas tanah yang diperkarakan.

Nirina Zubir juga berharap para terdakwa mendapatkan hukuman yang maksimal.

"Sehingga memberikan efek jera kepada para mafia tanah dan juga kepada mereka-mereka yang mengerti hukum tetapi menyalahgunakannya (para oknum notaris)," jelasnya.

Nirina Zubir mengajak masyarakat ikut mengawal kasus mafia tanah yang dialaminya.

Dia tidak ingin para terdakwa lolos dari jeratan hukuman.

"Mari teman-teman Na yang berada di seluruh Indonesia menjadi saksi dan bersama-sama kita kawal terus kasus mafia tanah," tambah Nirina Zubir. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler