Sientje Sondakh Resmi Jadi Anggota DPD

Rabu, 10 April 2013 – 22:43 WIB
JAKARTA - Sientje Sondakh Mandey, resmi menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Legislator asal Sulawesi Utara itu menggantikan anggota DPD Ferry Franciscus Xaverius Tinggogoy (68 tahun) yang wafat 25 Februari 2013 lalu.

Pelantikan dan pengucapan sumpah jabatan berlangsung di gedung Nusantara III, komplek Parlemen, Senayan Jakarta Rabu (10/4), dipimpin Ketua DPD RI, Irman Gusman.

Sebelumnya, Sientje Sondakh Mandey meraih urutan kelima berdasarkan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilihan Umum (Pemilu) DPD Sulut, tahun 2009.

Sientje Sondakh adalah istri dari (alm) Adolf Jouke Sondakh, Gubernur Sulawesi Utara periode 2000-2005. Pada periode 2004-2009, Sientje juga anggota DPD dari daerah pemilihan Sulawesi Utara.

Dalam sambutannya, Ketua DPD Irman Gusman menyampaikan selamat bergabung dan bertugas kembali di lembaga perwakilan daerah (DPD).

Irman berharap Sientje segera berkiprah mengingat keterlibatan DPD semakin intensif dalam perumusan kebijakan nasional bersama DPR dan Pemerintah pasca-putusan Mahkamah Konstitusi (MK). “Banyak tugas yang menanti,” tegas Irman Gusman. (fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kemampuan PNS Masih Jeblok

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler