Sihir Diana Krall di Prambanan Jazz 2018

Minggu, 19 Agustus 2018 – 18:08 WIB
Prambanan Jazz Festival 2018. Foto: Dedi Yondra/jpnn

jpnn.com, YOGYAKARTA - Meski lagu Just The Way You Are tidak dibawakan, Diana Krall tetap tampil memukau di panggung Prambanan Jazz 2018. Dia sukses menghibur ribuan orang yang memadati kawasan Candi Prambanan, Yogyakarta, Sabtu (18/8) malam.

Pianis sekaligus penyanyi asal Kanada itu naik panggung pukul 21.30 WIB. Dengan mengenakan blus hitam dengan motif bunga, dia langsung duduk di depan grand piano.

BACA JUGA: Nurul Arifin: Diana Krall Pasti Saya Kejar

"Hallo Yogyakarta, ini adalah pertama kalinya saya berada di sini," kata Diana Krall melambaikan tangan menyapa penonton.

Menu pembuka yang disajikan perempuan 53 tahun itu untuk Prambanan Jazz 2018 adalah lagu Deed I Do. Tidak butuh waktu lama baginya untuk meraih tepuk tangan meriah penonton. Pada lagu awal tersebut, Diana dan band pengiringnya langsung memamerkan skill dengan suguhan bernuansa swing jazz. Spontan penonton pun memberikan sambutan meriah di pengujung lagu.

BACA JUGA: Ahmad Dhani Datang, Eva Celia Deg-degan

"Terima kasih, senang bisa berada di tempat indah ini, bersama musisi lainnya. Saya akan membawakan banyak lagu cinta malam ini," ujarnya.

Bersama Anthony Wilson (gitar), Kareem (drum), dan Robert (contrabass), Diana Krall melanjutkan aksi panggung di Prambanan Jazz 2018. Lagu selanjutnya yang dibawakan adalah L-O-V-E, dilanjutkan dengan S Wonderful. Dua lagu itu cukup membangkitkan semangat bernyanyi penonton. Di area festival, terdengar jelas semangat penonton ikut menyanyikan lagu tersebut.

BACA JUGA: Arsy Widianto dan Brisia J Menangis di Prambanan Jazz 2018

"Saya seperti berada di rumah sendiri, saya biasa bermain untuk orang-orang yang ingin bernyanyi," ucapnya.

Aksi memukau Diana Krall terus berlanjut dengan sajian penuh skill. Jemarinya begitu lincah memainkan notasi-notasi sulit. Begitu juga band pengiringnya yang acap kali unjuk kebolehan dengan alat masing-masing. Meski tanpa partitur mereka begitu rapi dan tidak pernah sekalipun kehilangan tempo. Seperti pada Blue Skies, When I Look In Your Eyes, Simple Twist of Fate milik Bob Dylan dan lagu I Was Doing Alright.

Tanpa banyak jeda Diana Krall melanjutkan repertoar dengan lagu lainnya. Tembang yang kini dibawakan adalah Cheek to Cheek, I've Got You Under My Skin yang pernah dipopulerkan oleh musisi legendaris Frank Sinatra.

Pada panggung Prambanan Jazz 2018, Diana Krall juga menyempatkan diri mengenang Aretha Franklin. Penyanyi perempuan itu diketahui baru saja meninggal dunia beberapa hari lalu.

"Aretha Franklin baru meninggal dunia. Dia banyak menginspirasi saya," ucapnya.

Satu jam lebih berlalu, Diana Krall kini mulai memainkan menu-menu akhir untuk penonton Prambanan Jazz 2018. Di tengah dinginnya malam, dia membawakan materi seperti Corcovado, East of the Sun, dan I Just Found Out About Love. Ditambah dua lagu yang benar-benar menjadi penutup yakni How Deep is the Ocean dan Fly Me to the Moon. 'Sihir' Diana Krall di Candi Prambanan berakhir tepat pukul 23.00 WIB. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Al Ghazali Sambangi Prambanan demi Indra Lesmana


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler