jpnn.com - SPANYOL - Kekalahan Atletico Madrid dari tetangganya Real di final Liga Champions dua tahun lalu tampaknya mengubah cara tim asuhan Diego Simeone itu dalam menghadapi final.
Kini Atletico melakukan pemusatan latihan di tempat yang berbeda. Mereka juga meminta untuk bermain dengan kostum biru ketimbang warna kebesaran merah putih. Permintaan itu sendiri ditolak UEFA.
BACA JUGA: Baca Nih Kata Simeone soal Timnya Jelang Hadapi Madrid
Meski tampak seperti upaya untuk menjauhi kesialan yang sama, Simeone mengatakan hal itu tidak ada hubungannya dengan takhayul.
"Memikirkan hal itu hanya akan merendahkan kerja keras kami. Besok, kami akan memandang ke depan," kata Simeone seperti dilansir dari laman ESPNFC.
BACA JUGA: Penyerang Sayap MU Merasa Ada Harapan Bersama Mourinho
Simeone juga terpancing untuk membalas komentar mega bintang Madrid Cristiano Ronaldo. Ronaldo sebelumnya mengatakan Atletico adalah tim yang hanya bermain bertahan.
"Sepakbola itu luar biasa. Ia memperbolehkan kami untuk berpendapat, sama seperti politik atau agama," ujar dia.(ray/jpnn)
BACA JUGA: Wiiih...Torres dan Simeone Yakin Banget Atletico Juara
BACA ARTIKEL LAINNYA... Seperti Kapal Nelayan Menantang Kapal Perang
Redaktur : Tim Redaksi