Sinar Mas Tawarkan Klaster Berhadapan dengan Danau Vanya Park  

Minggu, 23 Juli 2017 – 02:35 WIB
Sinar Mas Land. Foto: Sinar Mas Land

jpnn.com, JAKARTA - Sinar Mas Land terus meramaikan kawasan Serpong melalui klaster premium barunya, Askara House di kawasan Vanya Park.

CEO Strategic Development and Services Sinar Mas Land Ishak Chandra menjelaskan, pihaknya menawarkan konsep Perfect Living.

BACA JUGA: Marigold Condominium, Hunian Berkonsep Liburan

Menurut dia, Askara House bisa menjawab kebutuhan masyarakat urban yang mendambakan lingkungan perumahan nyaman dengan fasilitas dan akomodasi lengkap serta memiliki lokasi yang strategis.

''Askara yang memiliki arti cahaya merupakan signature klaster dari Vanya Park dengan kelebihan yang tidak dimiliki oleh produk lain. Sebab, berhadapan langsung dengan Danau Vanya Park seluas tujuh hektare,'' jelasnya.

Para penghuni bisa menikmati Danau Vanya Park. Selain itu, bangunan didesain dengan gaya artistik berbalut gaya hidup modern.

 ''Klaster premium ini dijual dengan harga mulai harga Rp 1,2 miliar per unit sehingga membuat klaster ini menjadi pilihan tepat bagi calon penghuninya,'' imbuhnya.

Klaster itu memiliki lokasi yang strategis berdampingan dengan beberapa klaster yang terdapat di Vanya Park.

Misalnya, Assati House, Anarta House, Anila House, Assana House, Azura House, dan Alesha House.

Klaster ini juga dekat dengan sport club terbesar di BSD City.

Klaster tersebut menawarkan lima tipe hunian dengan fasilitas hunian yang berbeda dan disesuaikan dengan kebutuhan para calon penghuninya.

Tipe pertama yaitu tipe 66/60-84 yang terdiri dari dua kamar tidur dan dua kamar mandi.

Tipe kedua yaitu tipe 88/77-96/84 terdiri dari tiga kamar tidur dan tiga kamar mandi.

Tipe ketiga yaitu tipe 88/89-96/107 terdiri dari tiga kamar tidur, tiga kamar mandi dan area taman yang mengelilingi rumah.

Tipe keempat yaitu 123/120 terdiri dari 3_1 kamar tidur, 3+1 kamar mandi.

Tipe kelima 123/150 terdiri dari 3+1 kamar tidur, 3+1 kamar mandi, dan area taman yang mengelilingi rumah. (dew)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler