jpnn.com - LONDON – Performa inkonsisten Eden Hazard turut mendapat sorotan pelatih Chelsea Guus Hiddink. Menurut Hiddink, gelandang tim nasional Belgia itu bermasalah dengan kondisi fisik.
“Saya rasa rasa ia sedang mengalami periode yang sulit dengan cedera yang dialaminya. Saat kami bisa mengembalikan performanya, di laga pertamanya, di Crystal Palace, ia kembali mendapat cedera,” jelas Hiddink di laman resmi klub.
BACA JUGA: Edan! Arema Kontrak Mantan Pemain Liga Bahrain
Hazard memang berubah menjadi pesakitan musim ini. Performanya jauh dari kata memuaskan. Padahal, mantan penggawa Lille tersebut merupakan pemain terbaik Premier League musim lalu.
“Jika seorang pemain mendapat dua kali cedera, sulit untuk kembali ke performa terbaik. Ia perlu mendapatkan ritme permainannya kembali,” tegas mantan pelatih timnas Belanda itu. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Hiddink Ternyata Pesimistis Bawa Chelsea Juara
BACA JUGA: Pelatih Persib Lagi Kecewa Berat...
BACA ARTIKEL LAINNYA... 2 Ketidakpastian PSG Jelang Lawan Chelsea
Redaktur : Tim Redaksi