Singapura Vs Indonesia: Stefano Lilipaly Main Dari Awal

Jumat, 09 November 2018 – 19:05 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-23 Stefano Lilipaly selebrasi. Foto: PSSI.org

jpnn.com, JAKARTA - Starting line-up laga Indonesia kontra Singapura akhirnya diumumkan penyelenggara laga AFF 2018.

Sesuai prediksi JPNN, Stefano Lilipaly dimainkan dari menit awal, dalam kaga yang digelar di National Stadium, Kallang, Singapura, Jumat (9/11) malam.

BACA JUGA: Prediksi Susunan Pemain Timnas Singapura Vs Indonesia

Tanda-tanda ini sudah terlihat saat Pelatih Bima Sakti sempat dihubungi pada Jumat siang. Dia menegaskan ingin memasang pemain yang sudah terbiasa tampil dan kekuatan terbaik.

"Kami pastikan turun dengan skuat terbaik, skuat yang siap untuk meraih hasil terbaik malam ini," ungkapnya.

BACA JUGA: Piala AFF 2018: Lupakan Masa Lalu, Bima Yakin Indonesia Bisa

Duo naturalisasi Stefano Lilipaly dan Beto Goncalves pun, dimainkan dari babak pertama.

Di sektor sayap, pemain yng sudah sangat nyetel dan sering diturunkan bersama, Irfan Jaya serta Febri Hariyadi, bakal dimainkan dari menit awal.

BACA JUGA: Piala AFF 2018: Ditunjuk Jadi Kapten, Hansamu Bilang Begini

Di belakang, kapten tim Hansamu Yama serta Ricky Fajrin, lebih dipercaya dibandingkan Fachruddin. akan bahu-membahu menggalang petahanan. Mereka jadi tumpuan untuk meredam gempuran tuan rumah. (dkk/jpnn)

Pemain Singapura vs Indonesia

Singapura (3-5-2): Hassan Sunny (gk); Safuwan Baharudin, Irfan Fandi, Shakir Hamzah; Yasir Hanapi, Harris Harun, Izzdin Shafiq, Zulqarnaen, Faris Ramli; Gabriel Quak, Ikhsan Fandi

Indonesia (4-2-3-1): Andritany Ardhyasa; Ricky Fajrin, Hansamu Yama Pranata, Putu Gede, Rizky Pora; Evan Dimas, Zulfiandi, Febri Hariyadi, Irfan Jaya, Stefano Lilipaly;Alberto Goncalves

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Singapura vs Indonesia, Andik Vermansah: Saya Tak Ada Beban


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler