Singkirkan Juara Bertahan, Axelsen Ketemu Momota di Final All England 2019

Minggu, 10 Maret 2019 – 02:22 WIB
Viktor Axelsen. Foto: AFP

jpnn.com, BIRMINGHAM - Viktor Axelsen menyelamatkan muka Eropa setelah menjadi satu-satunya pemain dari Benua Biru yang lolos ke final All England 2019.

Perjuangan tunggal putra Denmark berusia 25 tahun itu menyabet tiket final tidak mudah.

BACA JUGA: Akhiri Puasa Tiongkok, Chen Yufei Mulus ke Final All England 2019

Dalam big match semifinal di Arena Birmingham, Minggu (10/3) dini hari WIB, Axelsen harus melakoni laga berdurasi 66 menit (statistik BWF) untuk menang rubber game atas Shi Yuqi (Tiongkok).

Axelsen mengalahkan si juara bertahan dengan 22-20, 13-21, 21-9.

BACA JUGA: All England 2019: Cerita Ahsan / Hendra yang Luar Biasa

(Bacalah: Pukul Ka Long Angus, Kento Momota Tembus Final All England 2019)

Laga Axelsen (ranking enam dunia) versus Shi Yuqi (peringkat dua) ini berlangsung ramai.

Selain lantaran kedua pemain mengeluarkan pukulan-pukulan ajaibnya, penonton di Arena Birmingham juga heboh. Wajar saja, karena yang bertarung ialah pemain Eropa tersisa di All England 2019 melawan juara bertahan.

Kemenangan ini membuat Axelsen menambah keunggulan di rekor pertemuannya atas Shi Yuqi menjadi 3-1.

Nah, ini dia. Di final, Axelsen akan ketemu pemain nomor satu dunia asal Jepang Kento Momota. Saat ini rekor pertemuan Axelsen dengan Momota 1-10, Axelsen tertinggal jauh. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pukul Ka Long Angus, Kento Momota Tembus Final All England 2019


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler