Sirajuddin Mahmud dan Inez Kembali Absen dalam Sidang Pengakuan Status Anak, Kenapa?

Rabu, 03 Agustus 2022 – 22:11 WIB
Zaskia Gotik dan suami, Sirajuddin Mahmud. Foto: Instagram/zaskia_gotix

jpnn.com, JAKARTA - Sidang permohonan pengakuan status anak yang diajukan model Veranosiliyana alias Inez Gonzales, terhadap suami Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud kembali digelar.

Persidangan tersebut digelar di Pengadilan Negeri (PN) Cikarang, Rabu (3/8).

BACA JUGA: Bolehkah Berhubungan Badan Saat Sedang Infeksi Saluran Kemih?

Dalam sidang kali ini, Inez dan Sirajuddin tidak hadir. Namun, Sirajuddin diwakilkan oleh kuasa hukum.

Informasi tersebut diungkap oleh Humas PN Cikarang, Sondra Mukti Lambang Linuwih.

BACA JUGA: Merasa Dapat Tekanan Menikah dengan Dewi Perssik, Angga Wijaya: Neng Tidak Bahagia Sama Saya

"Pihak penggugat (Inez Gonzales, red) tidak hadir di persidangan. Pihak tergugat (Sirajuddin Mahmud, red) hadir kuasa hukumnya di persidangan," kata Sondra saat ditemui di kantornya.

Sondra menyampaikan kedua belah pihak tidak hadir tanpa memberikan alasan yang jelas.

BACA JUGA: Profil Sirajuddin Mahmud, Suami Zaskia Gotik yang Diduga Punya Anak dari Wanita Lain

Menyusul hal ini, majelis hakim kembali memanggil Inez untuk hadir dalam persidangan.

"Dalam persidangan berikutnya, jika penggugat kembali tidak hadir, maka persidangan dilanjutkan," imbuhnya lagi.

Sebelumnya, Inez Gonzales mengajukan permohonan pengakuan status anak terhadap Sirajuddin Mahmud ke PN Cikarang pada 20 Juni 2022.

Anak tersebut diduga hasil hubungan Inez dan Sirajuddin di luar nikah pada 2019. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler