Skuat Minim, PSMS Tetap Semangat Gelar Latihan

Sabtu, 21 Januari 2017 – 03:15 WIB
PSMS tetap latihan meski dengan skuat minim.

jpnn.com - jpnn.com - Pelatih baru PSMS, Mahruzar Nasution menggelar latihan dengan pemain seadanya di Lapangan Makodam I/BB, Rabu (18/1).

Meski jumlah pemain baru 12 pemain, hal itu tak menyurutkan niat tim pelatih untuk menggelar latihan.

BACA JUGA: Baru Deal Soal Gaji Pelatih, Pemain Belum

Mahruzar masih menunggu kedatangan pemain-pemain baru. Dalam pekan ini menurutnya bakal ada tambahan pemain.

"Ya kami tetap latihan pagi tadi, ya walaupun masih 12 pemain yang ada. Secepatnya pemain lain menyusul," beber Mahruzar di Stadion Teladan kepada Sumut Pos (Jawa Pos Group) Jumat kemarin.

BACA JUGA: Seleksi Hampir Rampung, Hanya 13 Pemain Layak Bela PSMS

Sejumlah pemain dari setiap lini masih dibutuhkannya. Dari 12 pemain Mahruzar hanya memiliki satu kiper, dua bek tengah, dua full back, dua sayap, tiga gelandang dan dua striker.

Namun yang paling mendesak adalah sektor kiri, terutama posisi full back dan kiper. Posisi kiper saat ini baru ditempati Abdul Rohim.

BACA JUGA: Status Tak Kunjung Jelas, Syaiful Tinggalkan PSMS

"Posisi full back kiri masih kurang, juga posisi kiper. Kita tunggu dari PS TNI dan saya masih cari. Kalau kiper dalam Minggu ini mungkin Ahmad Fauzi bergabung," ucap Mahruzar.

Ahmad Fauzi merupakan eks kiper PON Sumut 2012 dan 2016 yang juga memperkuat Bintang Jaya Asahan di ISC B tahun lalu. "Paling lama Senin depan sudah bergabung lah. Selain itu kami juga masih menanti pemain-pemain dari PS TNI," jelasnya.

Sementara untuk full back kiri, PSMS memang tak punya stok. Ditinggal Syaiful Ramadhan yang memilih memperkuat Mitra Kukar, Mahruzar masih memilih-milih siapa sosok yang tepat untuk mengisi posisi itu.

Sejauh ini dari 12 pemain yang dimilikinya, PSMS masih mendapatkan dua pemain dari lima kuota pemain di atas 25 tahun sesuasi regulasi terbaru yang dikeluarkan PSSI.

Dua pemain tersebut adalah, Legimin Raharjo (34 tahun) dan Hardiantono (27 tahun). Keduanya merupakan eks PS TNI di TSC lalu, dan sempat membela PSMS di Piala Kemerdekaan 2015.

Tim pelatih yang berharap bisa menggelar pemusatan latihan 23 Januari mendatang saat ini terus mencari sisa pemain lain untuk melengkapi kuota maksimal 25 pemain.

"Kami sedang menunggu tujuh hingga delapan pemain dari PS TNI. Selain itu, kami berharap bisa mendatangkan pemain dari sumber lain, misalnya jika pemain kita punya rekomendasi beberapa nama, bisa kami datangkan. Selain dari PS TNI memang kami belum tahu lagi siapa pemain lain," ungkapnya.

Sementara itu pelatih kiper, Sahari Gultom membenarkan jika dirinya masih akan merekrut dua kiper tambahan. "Tambahan kiper nanti akan saya panggil. Jadi nanti bakalan ada tiga kiperlah. Jadi semua yang saya pakai merupakan asli orang Sumut," ujarnya.

Sebelumnya ada Dede Pranata yang merupakan kiper senior dan berpengalaman. Namun regulasi sepertinya menjadi alasan tim pelatih untuk tidak memilih eks kiper Kalteng Putra, Kwarta, Persis Solo dan Persiraja itu.

"Mungkin Senin atau Selasa dia akan bergabung ke PSMS. Saya pun harus mencari kiper yang muda, karena melihat adanya batasan usia ini," kata mantan kiper Timnas itu. (don)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hardiantono dan Tambun Pun Merapat ke PSMS


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PSMS  

Terpopuler