Piala AFF 2018

Skuat Timnas Indonesia Jumatan, Khatibnya Berbahasa Thailand

Sabtu, 17 November 2018 – 13:02 WIB
Irfan Jaya dan Evan Dimas mendengarkan khotbah Jumat di sebuah masjid di Bangkok. Foto: Chandra Satwika/Jawa Pos

jpnn.com, BANGKOK - Sejumlah pemain Timnas Indonesia menunaikan kewajiban menjalankan salat Jumat di Masjid Islamic Center Valdesan of Thailand kemarin.

Jaraknya sekitar 300 meter dari Hotel Al Meroz, tempat pemain timnas menginap. Dedik Setiawan terlihat takjub saat memasuki halaman masjid. Maklum, ini adalah salah satu masjid terbesar di Bangkok.

BACA JUGA: Thailand vs Indonesia: Bima Bilang Tuan Rumah Lebih Bugar

"Besar ya, saya tidak menyangka ada masjid sebesar ini di Thailand," kata Dedik lantas tersenyum.

Dedik dan pemain timnas lain langsung mengambil shaf paling depan. Bomber Arema FC ini tampak khusyuk mendengarkan khotbah dari khatib.

BACA JUGA: Thailand Vs Indonesia: Rekor Buruk Bayangi Tim Tamu

Namun, saat ditanya materi khotbahnya, pemain 24 tahun itu hanya geleng-geleng kepala. Maklum, khatib menyampaikan khotbahnya dalam bahasa Thailand. ''Tidak tahu ngomongin apa tadi. Didengerin aja. Insyaallah dapat pahala,'' katanya lantas tertawa.

Hal senada dikatakan oleh Zulfiandi. Selain baru pertama kali mendengar khotbah dalam bahasa Thailand, gelandang Sriwijaya FC itu juga terkesan dengan ramainya jemaah yang salat. ''Serasa punya saudara di sini, semua ucapkan salam setiap bertemu. Pengalaman yang baik, '' tuturnya.

BACA JUGA: Thailand vs Indonesia: Bima Sakti Matangkan Transisi

Dia berharap pengalaman itu berbuah manis pada pertandingan malam hari ini. Dan, bisa mempertebal mental rekan-rekannya untuk melawan tuan rumah di Stadion Rajamangala, Bangkok. ''Bismillah dan yakin saja,'' tegasnya. (rid/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Piala AFF 2018: Thailand Tebar Ancaman untuk Indonesia


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler