jpnn.com - Garmin mengumumkan akan menambahkan fitur terbaru yang dapat melacak siklus menstruasi ke lini tracker melalui aplikasi Garmin Connect.
Melalui Garmin Connect, pegguna bisa mencatat siklus dan gelajal mensturasi mereka, kemudian mendapat prediksi periode mereka hingga masa subur.
BACA JUGA: Anti-Mainstream, Nubia Rilis Smartwatch Layar Lipat
BACA JUGA : Garmin VIRB 360, Action Cam yang Sanggup Rekam Video 5,7K
BACA JUGA: Keren, Begini Wujud Smartwatch Anyar Samsung
Sepanjang bulan, pengguna juga akan mendapatkan konten edukasi terkait seperti nutrisi dan pelatihan khusus untuk melewate fase tertentu dalam siklus mereka.
"Pelacakan siklus dikembangkan untuk perempuan mulai dari teknisi, project manager, hingga tim marketing. Dengan cara ini, kami bisa memastikan bahwa kami benar-benar menangani keinginan dan kebutuhan perempuan yang sebenarnya," kata VP of Global Consumer Marketing Garmin Susan Lyman seperti dilansir TEchCruch, Rabu (1/5).
BACA JUGA: Garmin Vivoactive 3 Music Andalkan Koneksi LTE
BACA JUGA : Garmint Instinct, Jam Tangan GPS Bagi Pecinta Olahraga
Pelacakan siklus menstruasi ini bisa disesuaikan berdasarkan keteraturan siklus, tidak teratur atau menopause.
Pengguna juga bisa melacak gejala fisik dan emosional harian serta menambahkan catatan mereka sendiri.
Sejatinya fitur tersebut serupa dengan Fitbit tahun lalu. Sejak saat itu, fitur tersebut menjadi andalan di semua produk tracker dan smartwatch-nya.
BACA JUGA : Garmin Vivoactive 3 Music Andalkan Koneksi LTE
Terlepas dari hal itu, Garmin masih masuk dalam jajaran lima merek global kategori outdoor dan olahraga.
Fitur baru ini akan hadir saat Garmin memperluas daya tarik produknya dengan menawarkan ukuran perangkat yang lebih kecil.
Fitur pelacakan siklus menstruasi baru tersedia untuk pengguna mulai minggu ini melalui Garmin Connect.
Sejumlah perangkat akan mendapatkan widget untuk fitur ini, termasuk Forerunner 645 Music, vívoactive 3 dan Fenix 5 Plus Series.
Sejumlah perangkat tambahan akan segera mendapatkannya fitur serupa. (mg9/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Matrix PowerWatch 2 Bertenaga Surya Dibanderol Rp 2,8 Juta
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian