Soal Hak Asuh Gala Sky, Ayah Bibi Andriansyah Bilang Begini

Selasa, 09 November 2021 – 08:05 WIB
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Foto: Instagram/vanessaangelofficial

jpnn.com, JAKARTA - Ayah Bibi Andriansyah, Faisal berkomentar terkait hak asuh cucunya, Gala Sky.

Berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak, hak asuh Gala akan diserahkan kepada keluarga Bibi Andriansyah.

BACA JUGA: Anak Vanessa Angel Pulang ke Jakarta, Langsung Dibawa ke Makam?

Meskipun begitu, keluarga Vanessa Angel tetap akan mengambil andil dalam mengurus Gala.

"Kalau pengasuhannya soal berbagi nanti dibicarakan. Kemarin dia sudah ngomong, mungkin dia (pihak keluarga Vanessa) menyerahkan ke kami," ujar Faisal di Taman Makam Islam Malaka, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (8/11).

BACA JUGA: Denny Sumargo: Tadinya Cuma Sama Vanessa Angel, Tiba-tiba Saya Panggil Suaminya Masuk

Baginya, Gala bukan hanya cucunya, tetapi juga seperti buah hatinya sendiri.

Faisal berjanji akan membesarkan sang cucu sebagaimana dia mengurus Bibi dahulu.

BACA JUGA: Arya Saloka Cerita Awal Mula Kenal dengan Vanessa Angel

"Saya anggap dia sebagai ganti anak saya yang kecil, saya besarkan lagi," ucap Faisal.

Dia berharap Gala bisa menjadi orang yang sukses di masa depan, seperti mendiang Bibi Andriansyah.

Faisal pun bersyukur karena Gala bisa selamat dari kecelakaan tunggal yang menyebabkan Bibi dan Vanessa Angel tewas.

"Saya mengucap alhamdulillah. Terima kasih dia bisa selamat. Mudah-mudahan dengan bantuan kawan-kawan, Mas Tommy, dia (Gala) bisa lebih besar (kesuksesannya) dari anak saya yang sekarang. Itu saja harapan saya," sambungnya.

Gala Sky Andriansyah telah diperbolehkan pulang ke Jakarta setelah mendapat surat rekomendaso dari Rumah Sakit Bhayangkara Suarabaya, Jawa Timur.

Gala telah tiba di Jakarta pada Senin pagi tadi dijemput oleh adik-adik mendiang Bibi Andriansyah, yakni Fadly dan Fuji.(mcr7/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur : Yessy
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler