Soal Kepergian Ki Joko Bodo, Istri Tegaskan Perihal Ini

Selasa, 22 November 2022 – 20:09 WIB
Istri Ki Joko Bodo, Daimah (tengah) di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (22/11). Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Istri mendiang Ki Joko Bodo, Daimah menuturkan penyebab kepergian sang suami.

Dia menegaskan, suaminya itu meninggal dunia akibat penyakit medis.

BACA JUGA: Ada Candi Di Kediaman Ki Joko Bodo, Anak: Karya Ayahku yang Bisa Dikenang

"Ki Joko Bodo meninggal karena sakit, enggak ada guna-guna, sakit saja ya, medis," ujar Daimah di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (22/11).

Pasalnya, Ki Joko Bodo memang sudah lama mengidap penyakit asam urat.

BACA JUGA: Terungkap, Fakta Baru Perceraian Wendy Walters dan Reza Arap

Belum lagi usia sang paranormal yang tak lagi muda mempengaruhi kondisi kesehatannya. Hal itu ditegaskan oleh kerabatnya, Yohana.

"Dia mengidap asam urat bertahun tahun dan faktor usia juga. Jadi, degradasi stamina," kata Yohana.

BACA JUGA: Sebelum Meninggal Dunia, Ki Joko Bodo Punya Riwayat Penyakit Ini

Menurutnya, Ki Joko Bodo sudah mulai menunjukkan penurunan stamina menjelang tutup usia.

Pria 59 tahun itu mengembuskan napas terakhirnya pada Selasa (22/11) pagi.

"Tadi pagi sebelum jam 10, jam 9 masih sempat dimandikan dan dijemur, kemudian minta minum, masih bisa bicara, dan minta minum," kata Yohana.

"Setelah dikasih minum sudah, langsung, meninggal dengan sangat mudah, gampang," sambungnya.

Sebelumnya, Ki Joko Bodo mengembuskan napas terakhirnya di kediamannya pada Selasa (22/11) pagi.

Dia memiliki riwayat penyakit darah tinggi dan asam urat semasa hidupnya.

Adapun Ki Joko Bodo meninggal dunia sehabis mandi pagi tadi. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler