jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil tidak hanya melaporkan harta kekayaannya ketika menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Kamis (6/11). Sofyan juga berkonsultasi dengan pimpinan KPK berkaitan dengan upaya menciptakan pemerintahan yang bersih.
"Di samping melaporkan (harta kekayaan) juga silaturahmi dengan pimpinan KPK dan konsultasi bagaimana upaya-upaya menciptakan pemerintahan yang bersih, bebas dari korupsi," kata Sofyan di KPK, Jakarta, Kamis (6/11).
BACA JUGA: Klaim KMP Relakan Lima Kursi Ketua untuk KIH
Namun, Sofyan menyatakan belum ada keputusan untuk membuat nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan KPK. "MoU enggak," ujarnya.
Begitu disinggung apakah KPK melakukan supervisi terhadap kementeriannya, Sofyan memilih menjawab diplomatis. "KPK kan supervisi dalam hal jika diperlukan. Tentu terkait wewenang KPK," tandasnya. (gil/jpnn)
BACA JUGA: Ibas Sebut Media Massa dan Sosial Media Bagian dari Teror
BACA JUGA: Kemenkeu Juga Tolak Moratorium CPNS
BACA ARTIKEL LAINNYA... Menkum HAM: Polisi harus Segera Usut Penembakan Mobil Amin Rais
Redaktur : Tim Redaksi