Sopir Mabuk Bawa Empat Penumpang, Beginilah Keadaan Mobilnya

Rabu, 13 November 2019 – 18:35 WIB
Mobil yang kendarai pemabuk berakhir di sungai. Foto : Pojokpitu

jpnn.com, JAKARTA - Sebuah mobil sedan Toyota Vios bernomor polisi K 7108 BD terjun bebas ke sungai di Desa Banjarsari, Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro.

Diduga sopir mabuk saat berkendara sehingga mobil berpenumpang empat orang tersebut tercebur ke sungai.

BACA JUGA: Rumah Ditabrak Truk, Penghuni yang Sedang Tidur Tewas Seketika

Akibat kejadian tersebut, empat dari lima orang penumpang mengalami luka-luka hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Mobil itu diderek diangkat dari dalam sungai.

"Saat itu mobil melaju kencang dari arah Bojonegoro menuju Tuban. Diduga pengendara sedang mabuk, sehingga mobil keluar dari badan jalan dan terperosok masuk ke dalam sungai," ujar Herman, saksi mata.

BACA JUGA: Berita Duka, Iptu Ainur Rofiq Meninggal Dunia Saat Mobil Rombongan Polisi Kecelakaan

Seluruh korban kecelakaan mobil itu kini menjalani perawatan medis di RSUD Bojonegoro. (yos/pojokpitu/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler