Sopir Taksi Online yang Ditemukan Tewas di Bogor Diduga Dibunuh

Jumat, 01 November 2019 – 23:28 WIB
Pengemudi mobil yang diduga korban pembunuhan di area parkir Bank BRI, Jalan Raya Wangun, Kamis (31/10). Foto: Radar Bogor

jpnn.com, BOGOR - Polisi masih memburu pelaku pembunuhan sopir taksi online bernama Ahsanul Fauzi (41) atau AF, yang ditemukan tewas dalam mobil di Jalan Raya Wangun, Tajur, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat pada Kamis (31/10) kemarin.

Dari hasil pemeriksaan sementara terhadap jasad korban, kuat dugaan AF tewas akibat dibunuh. Ini diperkuat dari hasil autopsi di mana terdapat luka sayatan dan tusukan pada bagian leher.

BACA JUGA: Nana Mendengar Teriakan Sangat Keras, Ternyata Pengemudi Mobil Sudah Bersimbah Darah

“Sedikit hasil dari autopsi, yang tidak bisa kami sampaikan seluruhnya. Ada potongan cutter, dua ruas potongan cutter ukuran lima centimeter di leher korban,” ujar Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota AKP Niko N Adiputra, Jumat (1/11).

Dia mengatakan, selain itu polisi juga mendapati empat luka pada tubuh korban. “Kurang lebih ada empat luka. Dua luka tusuk di leher bagian kiri. Dan dua luka seperti benda tajam di bagian pundak kiri,” kata Niko.

BACA JUGA: Polisi Temukan Banyak Barang Bukti di Lokasi Tewasnya Pengemudi Mobil

Diberitakan sebelumnya, korban ditemukan tewas mengenaskan dalam mobilnya. Sebelum ditemukan tak bernyawa, korban sempat mengantar penumpang. (pin/pojoksatu)

 


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler