Southampton Temani Reading Promosi

Minggu, 29 April 2012 – 12:20 WIB
SOUTHAMPTON kembali ke pentas Premier League. Klub berjuluk The Saints itu memastikan promosi ke kasta teratas liga Inggris setelah finis sebagai runner-up Championship yang berakhir tadi malam. Southampton yang finis dengan 88 angka itu menemani sang juara, Reading (89 angka), yang sudah memastikan promosi awal bulan ini.

Sebagai catatan, dari tiga tiket promosi ke Premier League, dua di antaranya otomatis diraih oleh penghuni dua besar. Sedangkan satu tiket lainnya diperebutkan oleh empat tim penghuni peringkat ketiga sampai keenam lewat playoff.
 
Southampton memastikan promosi setelah menang 4-0 atas Coventry di kandang sendiri, St Mary"s tadi malam. Kemenangan itu membuat tim asuhan Nigel Adkins tersebut finis dengan keunggulan dua angka dari West Ham United yang juga menang 2-1 atas Hull City.
 
Sukses Southampton kembali lagi ke kasta teratas memang patut diacungi jempol. Sebab, mantan klub Gareth Bale dan Theo Walcott itu juga promosi dari League One musim lalu. Sedangkan kali terakhir klub yang musim ini diperkuat striker internasional Jepang Tadanari Lee tersebut berkiprah di kasta teratas adalah tujuh tahun lalu.
 
"Kami memiliki kesempatan memastikan promosi pekan lalu, tapi kami kalah (1-2) di Middlesbrough. Karena itu, kami tidak boleh mengulang kesalahan lagi," kata Adkins kepada Daily Mail.
 
Jika Southampton promosi langsung, lain halnya dengan West Ham. Klub asal Kota London itu harus bersaing dengan Birmingham City, Blackpool, dan Cardiff City untuk satu tiket via playoff. Yang menarik, minus Cardiff, tiga tim lainnya adalah tiga tim yang terdegradasi dari Premier League musim lalu.
 
Di sisi lain, dari tiga kuota degradasi Premier League musim ini, baru Wolverhampton Wanderers yang sudah pasti turun kasta. Dua lainnya masih sengit dhindari setidaknya oleh lima tim yang punya potensi masuk zona merah tersebut. (dns)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Matteo Yakin Permanen Musim Depan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler