Spanyol Tak Pernah Kalah dari Rep. Cheska, Del Bosque Tak Terkesan

Senin, 13 Juni 2016 – 15:21 WIB
Di bawah Del Bosque, Spanyol belum pernah menang pada laga pertama fase grup di turnamen mayor. FOTO: AFP

jpnn.com - TOULOUSE - Spanyol memulai kampanye dalam mempertahankan gelar juara Euro yang diraihnya pada 2012 dengan menghadapi Rep. Cheska, Senin (13/6) malam WIB. Dalam laga Grup D di Stadion Municipal tersebut, Spanyol dihadapkan pada fakta menguntungkan. 

Apakah itu? Tim asuhan Vicente Del Bosque tersebut dalam sejarahnya tak pernah kalah dari Rep. Cheska (semenjak Cekoslovakia terpisah menjadi dua negara merdeka). Dari empat pertemuan, La Furia Roja - julukan timnas Spanyol, menang 3 kali dan sekali seri. 

BACA JUGA: Jelang Italia Kontra Belgia, Ini Psywar Antonio Conte

Meski begitu, rekor apik tersebut tak membuat Del Bosque terkesan. Dia pun tak menganggap itu sebagai sebuah keuntungan bagi timnya. 

Mantan arsitek Real Madrid itu justru menyebut laga melawan Rep. Cheska bakal menyulitkan dan pertandingan pertama selalu tak terduga.

BACA JUGA: Akhirnya...Prancis Larang Alkohol di Areal Stadion dan Fan Zone

"Laga pertama akan sangat spesial, tapi saya pastikan akan sulit. Rekor pertemuan kami dengan Rep. Cheska hanya sekadar data di atas kertas. Di lapangan, segalanya akan berbeda," sebut Del Bosque seperti dilansir situs resmi UEFA. 

"Rep. Cheska sangat berbahaya lantaran mereka memiliki organisasi permainan yang baik. Mereka dibekali pemain-pemain dengan kualitas mumpuni. Selain itu, Rep. Cheska memiliki senjata mematikan yakni set pieces," imbuh Del Bosque. 

BACA JUGA: Ini Alasan Darijo Srna Pulang ke Kroasia

Jika ditarik ke belakang, Del Bosque memang patt waspada terkait laga perdana Spanyol di turnamen semenjak dia menjadi pelatih. Dari tiga turnamen mayor bersama Del Bosque, Spanyol tak pernah menang di laga perdana fase grup. 

Pertama di Piala Dunia 2010, kala itu Spanyol kalah 0-1 dai Swiss pada laga pertama mereka di fase grup. Kedua di Euro 2012, La Furia Roja hanya bermain seri 1-1 kontra Italia. Terakhir di Piala Dunia 2014 saat Spanyol kalah telak 1-5 dari Belanda. (epr/JPNN)

Laga Pertama Spanyol di Fase Grup Turnamen Mayor di Bawah Del Bosque
2014 Spanyol 1-5 Belanda Piala Dunia 2014
2012 Spanyol 1-1 Italia Euro 2012 
2010 Spanyol 0-1 Swiss Piala Dunia 2010

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inggris Lega, Hanya Rusia yang Dihukum


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler