Spaso Hampir Pasti Hengkang dari Persib

Rabu, 17 Juni 2015 – 20:50 WIB

jpnn.com - SKUAT asing Persib Bandung benar-benar menghilang satu per satu. Status juara bertahan ISL 2014, tak berguna ketika kompetisi tak kunjung berputar.

Setelah Valdimir Vujovic yang memilih hijrah dan Konate Makan yang mengambil langkah istirahat dan pulang kampung, kini giliran Ilija Spasojevic. Striker Impor asal Montenegro itu dikabarkan sudah didekati klub Thailand.

BACA JUGA: Mau Gabung Barca, Inilah Permintaan Gaji Pogba

Saat dikonfirmasi, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengakui kondisi ini cukup membuatnya kecewa.

"Iya, saya sudah dengar dari dia (Spaso). Dia minta izin karena ada klub Thailand yang mengontaknya. Namanya saya lupa. Tapi, dengan status saat ini, Spaso memang sudah tak terikat lagi dengan kami, silahkan mencari klub," katanya, saat dihubungi Selasa (17/6) malam.

BACA JUGA: Ini Jadwal Piala Kemerdekaan dan Pembagian Regionalnya

Djadjang mengakui kondisi ini cukup merugikan timnya karena dua pemain adalah kekuatan besar tim di musim lalu. Yang menjadi kekhawatiran, ke depan Persib akan sulit mencari pemain yang bertipikal sama dan sudah mampu menyatu dengan baik dengan tim.

Spaso kepada situs Persib mengaku sudah dihubungi oleh klub Thailand bernama Saraburi FC. Klub tersebut ada di kompetisi Thai Premier League (TPL) setelah promosi pada musim lalu dari Divisi I. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Hanya Peringkat 5 di SEA Games, Menpora Siap Tanggung Jawab

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Tak Diakui FIFA, Tuan Rumah Tiga Even AFF pun Berpindah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler