jpnn.com, JAKARTA - SPBU Shell di Kawi dan Lawang menawarkan produk dan layanan berkualitas yang terintegrasi mulai dari BBM hingga produk pelumas untuk kendaraan bermotor serta layanan penggantian pelumas.
Selain itu, tersedia pula fasilitas umum lainnya seperti toilet, musala yang bersih dan nyaman serta nantinya akan hadir pula toko yang menyediakan aneka minuman dan makanan ringan maupun keperluan sehari-hari.
BACA JUGA: 22 Mobil Mahasiswa Indonesia Kembali Ramaikan Shell Eco-marathon Asia 2019
BACA JUGA: Shell Rilis Oli Mesin Khusus Mobil LCGC
Selain SPBU di Malang, PT Petrolux Arya Mandala juga telah menjadi mitra Shell Indonesia untuk SPBU di Bintaro dan Pamulang, keduanya di Tangerang Selatan.
BACA JUGA: Shell Operasikan 4 SPBU di Jawa Timur, Banyak Promo Menarik
SPBU Shell dengan skema kemitraan DODO kini telah tersebar di Jabodetabek, Jawa Timur dan Sumatra Utara. Skema kemitraan Shell bersifat transparan dan mudah.
Dengan pembukaan dua SPBU Shell di Malang, jumlah keseluruhan SPBU Shell kini mencapai 98 SPBU yang tersebar di wilayah Jabodetabek, Bandung, Sumatra Utara, serta Jawa Timur.
BACA JUGA: Edan! Shell Gratiskan Bahan Bakar Selama Setahun
SPBU Shell di Kawi dan Lawang menyediakan produk bahan bakar Shell Super dan Shell V-Power yang diracik dengan teknologi Dynaflex.
Bagi pelanggan korporasi, ada program keanggotaan Shell Fleet Card yang memungkinkan perusahaan mengelola transaksi pembelian BBM agar lebih efisien.
Kelebihan lain yang ditawarkan yakni ClubSmart, program loyalitas konsumen di mana pelanggan dapat mengumpulkan poin dan menukarkannya dengan pembelian produk Shell. Termasuk asuransi kecelakaan diri dan layanan 24 jam bantuan darurat dan bantuan medis di jalan raya. (mg8/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertama, Shell Rilis Pelumas Berstandar SNI
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha