Spotify Menaikkan Biaya Berlangganan di Beberapa Negara, Indonesia?

Jumat, 05 April 2024 – 13:25 WIB
Spotify di handphone. Foto: Pixabay

jpnn.com, JAKARTA - Spotify dikabarkan bakal melakukan penyesuaian biaya berlangganan di beberapa pasar utama, serta rencana-rencana yang akan dilakukan pada tahun ini.

Biaya berlangganan akan naik sekitar USD 1 per bulan untuk paket individu, menjadi USD 2 per bulan, atau sekitar Rp 31 ribu untuk paket keluarga dan paket duo di Inggris, Australia, Pakistan, dan dua pasar lain yang tidak disebutkan namanya.

BACA JUGA: Spotify Merilis Fitur Miniplayer Untuk Akun Premium

Di Amerika Serikat sebagai pasar terbesarnya, kenaikan harga akan terjadi pada akhir tahun ini, menurut “sumber” dari orang yang mengetahui masalah ini.

Kenaikan harga itu diduga akan membantu menutupi biaya audiobooks, yang baru-baru ini mulai ditawarkan Spotify.

BACA JUGA: Para Juara di Spotify Wrapped Live Indonesia 2023

Pelanggan Spotify mendapatkan hingga 15 jam mendengarkan audiobooks per bulan.

Namun, tentu saja perusahaan harus membayar penerbit audiobooks untuk semua waktu mendengarkan yang ditawarkan secara 'gratis', meskipun sejauh ini perusahaan hanya menghasilkan uang untuk audiobooks dari pendengar yang melebihi batas yang disebutkan di atas.

BACA JUGA: Spotify Rilis Fitur Baru Untuk Memutar Video Musik

Spotify juga tampaknya akan memperkenalkan rencana baru yang hanya menawarkan musik dan podcast, tanpa audiobooks.

Harganya akan sama dengan paket premium individual saat ini.

Pengguna layanan ini harus membayar untuk audiobooks.

Jadi pada dasarnya seperti Spotify menambahkan audiobooks ke paket premium yang ada lalu menaikkan harganya, tetapi meluncurkan paket baru yang identik tanpa audiobooks.

Selain itu, masih ada lagi paket "supremium" yang juga akan hadir, memberi pelanggan akses ke audio dengan fidelitas tinggi, di antara fitur-fitur lainnya yang tidak dirinci.

Pada akhir 2023, Spotify memiliki total 602 juta pengguna, di mana 236 juta di antaranya pelanggan berbayar. (gsmarena/ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengkritik Rencana Baru Apple, Spotify: Itu Lelucon dan Pemerasan


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler