Spotify Wrapped Live Indonesia 2023 Segera Digelar

Sabtu, 18 November 2023 – 07:17 WIB
Mahalini, salah satu pengisi acara Spotify Wrapped Live Indonesia 2023. Foto: Instagram/mahaliniraharja

jpnn.com, JAKARTA - Kemeriahan 'Spotify Wrapped Live Indonesia 2023’ akan tayang perdana di RCTI dan aplikasi RCTI+ pada 30 November 2023 pukul 21.30 WIB.

Acara yang mengungkap bagaimana masyarakat Indonesia mendengarkan dan menemukan konten audio sepanjang 2023 itu menjadi pertama kalinya bagi Spotify menampilkan kampanye tahunan, Wrapped melalui siaran langsung di TV Indonesia.

BACA JUGA: Spotify Bakal Meningkatkan Kualitas Audionya Melalui Fitur Baru Ini

Spotify Wrapped Live Indonesia 2023 menjadi malam perayaan bagi para artis Indonesia yang dimeriahkan oleh penampilan memukau dari deretan musisi lokal dan internasional.

Antara lain James Arthur, Mahalini, Happy Asmara, Nadin Amizah, Anggi Marito, Andmesh, Woro Widowati, Rony Parulian, Nabila Maharani, Salma Salsabil, Feby Putri, Awdella, Aziz Hedra, Nadhif Basalamah, Duo Anggrek, dan Nyoman Paul.

BACA JUGA: Makin Populer, Meiska Raih 2 Juta Pendengar Bulanan di Spotify

Siaran langsung tersebut bakal dipandu oleh Vidi dan Ayu Dewi serta dipenuhi berbagai kejutan untuk para penonton.

Gautam Talwar, General Manager Spotify Asia Pasifik, mengatakan pihaknya senang dapat menghadirkan ‘Spotify Wrapped Live Indonesia 2023’ di layar kaca, menjangkau penonton di seluruh Indonesia sembari mengumumkan hasil Wrapped tahun ini.

BACA JUGA: 10 Lagu Teratas di Tangga Lagu Spotify Indonesia Pekan Ini

"Wrapped merupakan perayaan bagi para artis, album, lagu, dan podcast terbaik yang menunjukkan tren penggemar di Indonesia dalam menikmati dan mengeksplorasi konten audio di tahun 2023," kata Gautam Talwar.

"Siaran langsung ini akan menampilkan kreator Indonesia yang bertalenta, sebagai wujud komitmen Spotify," lanjutnya.

Direktur Sales & Marketing PT. MNC Tbk, Tantan Sumartana, mengatakan RCTI merasa dapat kehormatan berkolaborasi dengan Spotify, platform audio terdepan di dunia.

Sebagai jaringan televisi swasta pertama di Indonesia, RCTI berkomitmen untuk berkontribusi terhadap perkembangan industri musik tanah air.

"Salah satu cara untuk mewujudkan komitmen tersebut adalah dengan mendukung acara-acara yang ditujukan untuk para musisi dan penggemar musik Indonesia, seperti ‘Spotify Wrapped Live Indonesia 2023’," jelas Tantan Sumartana.

Vidi yang menjadi salah satu pengisi dan pembawa acara sangat antusias menjelang 'Spotify Wrapped Live Indonesia 2023'.

Menurutnya, sebagai seorang kreator, ini merupakan kesempatan luar biasa untuk dapat menyaksikan dan menjadi bagian dari acara musik live yang merayakan karya dan talenta para kreator di akhir tahun bersama para penggemar.

"Pastinya enggak sabar banget menantikan momen seru yang tak terlupakan di acara ini," beber Vidi.

Spotify dan RCTI mengajak seluruh pendengar untuk menjadi bagian dari perayaan akhir tahun ini, menikmati penampilan langsung dan kejutan-kejutan yang tidak terduga.

Spotify Wrapped Live Indonesia 2023 digelar pada 30 November 2023 pukul 21.30 WIB lalu ditayangkan melalui RCTI dan aplikasi RCTI+. 

(ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler