Spurs Gembos Di Menit Akhir Pertandingan

Senin, 13 Mei 2013 – 17:34 WIB
OAKLAND - Inkonsistensi San Antonio Spurs berbuah mahal. Mereka gagal memetik kemenangan yang sudah di depan mata ketika melawat ke kandang Golden State Warriors di semifinal wilayah barat playoff NBA 2013 di Oracle Arena, Oakland, Senin WIB. Memulai laga dengan baik, Spurs malah gembos di akhir pertandingan. Mereka dipaksa mengakui ketangguhan tuan rumah lewat overtime dengan skor 87-97. Di waktu normal, kedua tim bermain imbang 84-84.

Spurs sejatinya memulai pertandingan dengan mantap. Di kuarter pertama, mereka sudah leading dengan skor 26-19. Dominasi Spurs berlanjut di kuarter kedua. Mereka berhasil menambah 19 angka atau satu poin lebih banyak dibanding Warriors.

Namun, keunggulan tersebut tak bisa dipertahankan. Di kuarter ketiga dan keempat, mereka malah gembos. Padahal, Spurs sempat masih memimpin delapan angka ketika pertandingan kurang lima menit. Ketika waktu normal berakhir imbang, Spurs juga tak bisa memanfaatkannya untuk mencari strategi terbaik. Mereka kalah kian kocar-kacir. Di babak overtime, Spurs hanya mencetak tiga angka. Sementara Warriors berhasil menceploskan sebelas poin.

Harrison Barnes menghukum inkonsistensi Warriors. Dia sukses mencetak sebelas angka di kuarter keempat dan babak tambahan. Total, Barnes membukukan 26 angka untuk memaksakan agregat menjadi 2-2. Stephen Curry yang belum 100 persen karena masih cedera engkel turut menyumbangkan 22 poin.

Di kubu Spurs, Manu Ginobili menjadi pemain yang paling bersinar. Pemain asal Argentina tersebut mencetak 21 angka. Itu merupakan catatan terbaiknya di musim ini. Sayangnya, capaian itu dinodai dengan kegagalannya menceploskan bola lewat tembakan tiga angka ketika pertandingan tersisa 20 detik.

Bagi Spurs, kekalahan tersebut tentu menyesakkan. Apalagi, mereka juga mencatat rapor buruk untuk urusan field goal yang hanya menyentuh angka 35,5 persen. Itu adalah yang terburuk untuk mereka sejak 23 April 2009 lalu. Saat itu, Spurs hanya membukukan field goal 32,1 persen sebelum akhirnya dikalahkan Dallas Mavericks dengan skor 67-88. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suporter Rayu Paul McCartney Beli Everton

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler