Sriwijaya FC Gencar Buru Tanda Tangan Zulkifli Syukur dan Hendra Ridwan

Jumat, 16 Agustus 2019 – 17:52 WIB
Zulkifli Syukur. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC serius mendatangkan pemain senior untuk melengkapi skuatnya jelang putaran kedua Liga 2 2019. Tim berjuluk Laskar Wong Kito itu, tengah berburu tanda tangan Zulkifli Syukur dan Hendra Ridwan.

Bahkan, Manajer Sriwijaya FC Hendri Zainuddin menyebut pihaknya telah menjalin kesepakatan dengan kedua pemain tersebut untuk menambah amunisi Kas Hartadi.

BACA JUGA: Bruno Casimir Hengkang, Sriwijaya FC Akan Pinjam Pemain Tim Liga 1

BACA JUGA: Potret Ayu Alamanda, Paskibraka Cantik yang Pimpin Upacara di Istana

Saat Zulkifli yang pernah berseragam timnas tengah menunggu proses administrasi beres, Hendri justru menyebut jika Hendra Ridwan yang sebelumnya berseragam Borneo FC akan langsung bergabung dengan tim pada Sabtu (17/8).

BACA JUGA: Ditinggal Bruno Casimir, Lini Belakang Sriwijaya FC Goyang

“Sekarang tinggal empat lagi (pemain incaran). Semuanya pemain Liga 1. Mudah-mudahan lancar,” ungkap Hendri Zainuddin.

Zulkifli sendiri sebelumnya merupakan bintang di lini belakang PSM Makassar. Ia pernah pula memperkuat Persib Bandung.

BACA JUGA: Yongki Aribowo Ungkap Makna di Balik Selebrasi Gol ke Gawang PSGC Ciamis

Saat di timnas, dia menjadi andalan. Sebagai wing back, ia punya naluri membantu penyerangan dengan penetrasi maksimal ke zona lawan.

BACA JUGA: Prada DP Selalu Menangis Setiap Sidang, Hakim: Sebagai Tentara Jangan Cengeng

Sementara Hendra Ridwan, dikenal pula sebagai gelandang yang tangguh. Di lini tengah, tidak hanya jadi pelapis, tetapi diharapkan bisa jadi andalan untuk mengelola arus bola di setiap pertandingan Sriwijaya FC.

Wakil Manajer Rasyid Irfandi menambahkan. Kedua pemain ini akan dikontrak dalam jangka waktu setengah musim. Dengan opsi perpanjangan, apabila antara Laskar Wong Kito dan dua pemain ini, termasuk pemain lain sepakat untuk kembali bekerjasama.

“Bisa kita perpanjang. Apalagi kalau tembus Liga 1. Untuk saat ini, kami masih mengupayakan pemain lain. Oleh sebab itu, kami juga berharap doa dan dukungan masyarakat pecinta Sriwijaya FC,” ungkapnya.(aja)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Proses Naturalisasi Nyangkut, Hilton Terancam Tak Bisa Perkuat Sriwijaya FC


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler