Sriwijaya FC Kini Punya Pilihan Lain Selain Yanto Basna

Rabu, 27 September 2017 – 22:25 WIB
Rudolof Yanto Basna. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC sepertinya bisa melepas ketergantungan dengan pemain lini belakang mereka, Yanto Basna.

Itu setelah tim berjuluk Laskar Wong Kito bisa menang tanpa kebobolan saat menjamu Persela Lamongan tanpa bek asal Papua itu.

BACA JUGA: Menang 2-0, Sriwijaya FC Sukses Gusur Persela

Bahkan klub berjuluk Laskar Wong Kito menang 2-0 di Stadion Bumi Sriwijaya, Selasa (26/9).

Di laga itu, Pelatih Sriwijaya FC, Hartono Ruslan mempercayakan duet Bobby Satria dengan Mohammad Roby alias BoRo untuk jaga pertahanan.

BACA JUGA: Persela Andalkan Trio Lokal, SFC Harapkan Tuah Striker Asing

"Yanto tidak pamit ke saya kalau dia pergi setelah lawan Madura United lalu. Syukur, Bobby dan Roby bisa menjaga pertahanan sampai akhir pertandingan. Mereka mau kerja sama saling menutup pergerakan lawan sehingga tidak sampai kebobolan. Semoga lawan Mitra Kukar, keduanya tetap bisa main," ungkap Hartono, Rabu (27/9).

Hartono sempat waswas di awal pertandingan dengan gambling menurunkan duet BoRo. Ini karena keduanya belum fit. Bobby belum lama sembuh dari cedera engkel sementara Roby pada pertandingan lawan Persela merupakan debutnya di Liga 1 setelah delapan bulan tidak main karena cedera lutut. Setiap harinya, Roby hanya habiskan waktu dengan terapi saat latihan.

BACA JUGA: Aji Sebut Kondisi Mental Pemain SFC sedang Tertekan

Arsitek kelahiran Malang ini kembali waswas di akhir pertandingan karena Roby sempat keluhkan kakinya di pertandingan lawan Persela. Kondisinya kini masih dipantau tim medis.

"Semoga saja tidak fatal karena Roby cukup membantu perkuat pertahanan. Pergerakannya memang masih lamban tapi dia unggul dalam penempatan. Dia selalu sukses menutup pergerakan Samsul Arif saat mau terobos pertahanan," ucapnya.

"Dia juga mau saling cover dengan temannya di belakang, bukan main sendiri. Dia mau bahu membahu perkuat pertahanan. Itu yang kita butuhkan," lanjutnya.

Hartono bisa lebih tenang melawan Mitra Kukar nanti karena stok bek menjadi melimpah. Selain Bobby dan Roby, di posisi itu juga ada Ahmad Faris dan Dominggus Fakdawer yang baru saja jalani hukuman kartu merah. Simulasi untuk menemukan pemain yang pas di jantung pertahanan terus dilakukan dalam latihan.

Jika menengok ke belakang, duet BoRo ini baru. Sebelumnya, Hartono terus bereksperimen dengan tandem Dominggus-Faris, Bobby-Yanto, dan Yanto-Dominggus.

Duet terakhir sempat menjadi harapan bisa perkuat benteng pertahanan karena menjanjikan. Sayangnya, Hartono kesulitan pertahankan duet ini karena pemain sering koleksi kartu dan tindakan indisipliner.

"Seperti Yanto yang pergi tanpa izin sampai sekarang belum kelihatan. Tapi saya gak mau pusing. Saya hanya memikirkan pemain yang ada saja. Soal Yanto, saya tidak akan bawa di ke Mitra Kukar seandainya dia mau balik ke sini. Biar dia bisa belajar dengan kesalahan yang telah dia buat," ungkapnya. (kmd/ion)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hartono: Ini Ibarat Partai Final Bagi Sriwijaya FC


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler