Sriwijaya FC Turun Kasta, Pemain Muda Promosi ke Tim Senior

Minggu, 23 Desember 2018 – 11:41 WIB
Suporter Sriwijaya FC. Foto: IG Sriwijaya FC

jpnn.com, PALEMBANG - Sriwijaya FC turun kasta ke Liga 2 musim depan sangat disayangkan banyak pihak. Namun di sisi lain, ini akan menjadi kesempatan untuk melakukan pembinaan pemain muda, khususnya pemain lokal.

Seperti mereka yang bersinar jelang akhir musim, M Ridwan dan Hambali Tholib.

BACA JUGA: Tanidis Sebut PSMS Harus Lakukan Perombakan Manajemen

Gelandang serang muda yang dapat kepercayaan pelatih Alfredo Vera, Hambali bahkan dikabarkan jadi salah satu pemain yang bakal dipertahankan untuk musim depan.

Penampilannya yang ciamik dan masih bisa berkembang, memikat manajemen.

BACA JUGA: Zalnando Berharap Sriwijaya FC Beri Kepastian Soal Nasibnya

Meski baru berusia 19 tahun, dia telah mendapat promosi ke tim senior. Hebatnya, meski terbilang baru, Hambali tidak grogi, dan mampu menjawab kepercayaan pelatih. Menutup kekurangan tim jelang akhir kompetisi.

Kalau sejauh ini, memang belum ada pembicaraan bang. Kalau saya sih, semua saya serahkan pada manajemen saja," ungkap Hambali. Bakatnya muncul setelah pemain ini masuk ke sekolah khusus olahraga Ragunan, Jakarta.

BACA JUGA: Bek PSMS Asal Yunani Tetap Melanjutkan Karier di Indonesia

Disana, sebagian dari pesepakbola besar di Indonesia berasal. Masa depan anak muda ini juga terlihat cerah, jika ia konsisten dengan penampilan yang ditunjukkan di Sriwijaya FC. Apalagi ia cukup nyaman bermain di tim ini.

"Kalau bisa kembali bertahan disini, jelas sangat menyenangkan. Tetapi kalaupun tidak berjodoh. saya juga tidak bisa berkata apa-apa," ungkap pemain nomor punggung 89 ini.

Mengenai kontrak, Hambali mengaku akan habis pada 31 Desember mendatang. Namun, ia tak memungkiri jika saat ini sudah ada beberapa klub yang melakuakn pendekatan dengannya, akan tetapi Sriwijaya FC tetap jadi prioritas.

Sementara itu, kans Hambali untuk bertahan memang tidak terlepas dari wacana Dirut PT SOM, Muddai Madang untuk mengkombinasikan skuad muda dan berpengalaman di musim depan. "Bagus-bagus itu, tentu prioritas kita pertahankan kembali," tukasnya. (cj11/aja)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Muddai Siap Lepas Semua Saham-nya di Sriwijaya FC


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler