Sriwijaya FC v Persija: Misi di Jakabaring

Rabu, 15 Desember 2010 – 12:10 WIB
JAKARTA - Keangkeran Stadion Gelora Jakabaring, Palembang, tampaknya masih menjadi momok Persija JakartaSebab itu, dalam laga persahabatan sore ini, tim besutan Rahmad Darmawan (RD) itu, bertekad akan menaklukkan si empunya stadion, Sriwijaya FC, di kandangnya.

Pelatih Persija Rahmad Darmawan berjanji akan menurunkan seluruh kekuatan yang ada

BACA JUGA: Antrian Mengular, Sempat Dorong-dorongan

Kombinasi pola bertahan dan menyerang juga bakal diterapkan pada laga friendly penuh gengsi ini
"Laga ini hanya uji coba, sehingga tidak ada batasan mengganti pemainnya

BACA JUGA: Antrian Subuh, Hanya Dapat Tiket Pertandingan Kedua

Sebab itu, kami manfaatkan untuk melihat kesiapan seluruh pemain menghadapi kompetisi nanti
Yang pasti, kami akan bermain semaksimal mungkin," pungkas mantan arsitek Sriwijaya FC itu.

Kendati tanpa lima pilar terbaiknya, menurut Rahmad itu bukan menjadi masalah besar bagi skuadnya

BACA JUGA: Nurdin Yakin Timnas Kalahkan Filipina

Toh, Persija masih mempunyai banyak pengganti yang tidak jauh kualitasnya"Tim yang kami bawa sebenarnya bukan pelapisMereka juga sering kami turunkan di setiap pertandingan, sebab kami selalu melakukan rotasi," kata Rahmad.

Kekuatan Persija memang tereduksi dengan belum munculnya Agu CasmirSetelah timnas Singapura gagal melaju ke semifinal, Agu sebenarnya diharapkan segera merapat ke JakartaTapi, sementara rekan senegaranya Precious sudah nongol, Agu justru belum muncul juga.

"Precious sudah ada di Palembang, sedangkan Agu belum datangKatanya ada masalah keluarga di sana (Singapura, Red)," jelas Asisten Pelatih Persija, Francis Wewengkang pula.

Stadion Gelora Sriwijaya sendiri musim ini memang masih perawanMarkas Sriwijaya FC ini masih angker bagi tim lawan, baik di ajang Indonesia Super League (ISL) maupun pada partai uji cobaPada laga ISL musim ini, Ferry Rotinsulu dan kawan-kawan antara lain mampu menang atas PSM Makassar 2-1 (17/10) dan menang 2-1 atas Persiba Balikpapan (21/10).

Begitu juga di dua laga uji coba lainnya, Sriwijaya pun belum terkalahkanSetelah ditahan imbang 1-1 oleh PSAD (26/11), mereka mampu menang telak 7-0 atas Sriwijaya FC U-21 (SFC U-21), akhir pekan lalu (11/12).

Nah, saat menjamu Persija sore ini, tim berjuluk Laskar Wong Kito itu tetap berusaha keras untuk menjaga tren positifnyaMeski berstatus laga uji coba, skuadra Ivan Kolev itu disebut tetap akan bermain all out, dengan menurunkan semua amunisinya yang telah disiapkan jauh-jauh hari"Kami akan mencoba bermain maksimal," kata Kolev pula.

Tapi, misi untuk menjaga tren positif itu, mungkin bakal sulit dijalani SriwijayaPasalnya, tim juara Piala Indonesia tiga kali berturut-turut ini sendiri, sedang tidak pada kondisi terbaiknyaSriwijaya terancam bermain tanpa delapan pilar terapiknya(lis)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Malaysia v Vietnam, Siapa Paling Tertekan?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler