Stafsus Menpora Kick Off Gala Desa di Sulsel

Kamis, 12 Oktober 2017 – 22:48 WIB
Kick Off. ILUSTRASI. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, SOPPENG - Staf Khusus Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Bidang Komunikasi dan Kemitraan Anggia Ermarini melakukan tendangan kick off Gala Desa di Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan, Kamis (12/7).

Tendangan kick off tersebut menjadi penanda dibukanya Gala Desa di Stadion H.A. Wana Laburawung, Watansoppeng, kabupaten yang unggul dengan hasil pertaniannya ini.
Anggia didampingi Bupati Soppeng Kaswadi Razak, Wabup Soppeng Supriansa, dan tokoh nasional Andi Muawiyah Ramly.

BACA JUGA: Mengingat Kembali Sang Pendekar Pena

“Gala Desa adalah salah satu event olahraga unggulan Kemenpora. Harapannya ini menjadi motivasi masyarakat untuk senang berolahraga. Jadi berolahraga tidak harus disuruh atau menunggu instruksi bupati. Masyarakat harus punya keinginan berolahraga bersama-sama," ujar Anggia.

Perempuan yang juga Ketum Pimpinan Pusat Fatayat Nahdlatul Ulama ini menekankan agar olahraga menjadi gaya hidup masyarakat, dan menjadi alat pemersatu.

BACA JUGA: Kemenpora Buka Gala Desa di Bima

“Selamat bertanding dan bermain secara sportif dan riang gembira. Jadikan olahraga sebagai kegembiraan dan semangat persatuan bangsa," kata Anggia.

Sementara itu, Bupati Soppeng Kaswadi Razak menyampaikan terima kasih atas pagelaran Gala Desa oleh Kemenpora.

BACA JUGA: Bonus Atlet SEA Games dan ASEAN Para Games Dicairkan

“Olahraga sangat diminati di masyarakat kami. Adanya sepakbola, bola voli, bulutangkis, dan gelaran olahraga Gala Desa lainnya akan bernilai positif bagi pengembangan tubuh dan jiwa yang sehat di tengah-tengah masyarakat," ujar Kaswadi.

Gala Desa 2017 oleh Kemenpora dimulai sejak Juli 2017 dan diikuti oleh 136 kabupaten/kota se-Indonesia. Sejumlah cabang olahraga yang dipertandingkan adalah sepakbola, bola voli, bulu tangkis, atletik, sepaktakraw, dan tenis meja.(adv/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bonus Atlet SEA Games-APG Cair Hari Ini


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kemenpora  

Terpopuler