Start Kedua di MotoGP Prancis, Rossi Malah Jagokan Pembalap Ini Menang

Minggu, 21 Mei 2017 – 14:07 WIB
Ilustrasi. Foto: Crash

jpnn.com, LE MANS - Seri kelima MotoGP bakal digelar di Sirkuit Le Mans, Prancis, Minggu (21/5) mulai pukul 19.00 WIB. Siapa jagoan Anda di MotoGP Prancis ini?

Tiga posisi di barisan depan ditempati Maverick Vinales (Movistar Yamaha), Valentino Rossi (Movistar Yamaha) dan Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3).

BACA JUGA: Video: Miller Selamat dari Kecelakan Mengerikan di FP4 MotoGP Prancis

Tiga rider yang akan start di barisan depan MotoGP Prancis, Rossi (kiri), Vinales dan Zarco. Foto: crash

BACA JUGA: Mendebarkan..Vinales Start Terdepan di MotoGP Prancis

"Zarco adalah kejutan besar. Semua orang berharap dia akan menjadi yang paling cepat karena dia adalah juara dunia dua kali (Moto2 2015, Moto2 2016)," kata Rossi di laman Crash.

Zarco adalah rookie MotoGP musim ini. Pembalap berusia 26 tahun itu juga dipastikan punya setumpuk ambisi menjadi juara untuk pertama kalinya di seri MotoGP, di rumah sendiri. Ya, Zarco adalah rider asal Cannes, Prancis.

BACA JUGA: Dovizioso Paling Cepat di FP2 MotoGP Prancis, Rossi Makin Jelek

Menurut Rossi, Zarco telah melampaui ekspektasi sebagai pendatang baru dan memiliki kesempatan segera meraih mimpi.

"Di FP4, dia cepat sekali. Dalam jangka panjang dia punya prospek. Saya pikir dia bisa saja meraih kemenangan atau setidaknya podium di sini," tandas Rossi.

Sementara Vinales juga sama dengan Rossi, tak mau meremehkan Zarco.

"Saya pikir dia punya kesempatan bagus. Dia akan menjadi lawan berat di depan. Saya (pole position) harus berjuang sejak di tikungan pertama," ujar Vinales. (adk/jpnn)

Starting Grid MotoGP Prancis 2017

1. Maverick Vinales | 2. Valentino Rossi | 3. Johann Zarco

4. Cal Crutchlow | 5. Marc Marquez | 6. Andrea Dovizioso

7. Scott Redding | 8. Pol Espargaro | 9. Karel Abraham

10. Bradley Smith | 11. Jack Miller | 12. Loris Baz

13. Dani Pedrosa | 14. Alvaro Bautista | 15. Jonas Folger

16. Jorge Lorenzo | 17. Andrea Iannone | 18. Aleix Espargaro

19. Danilo Petrucci | 20. Hector Barbera | 21. Sam Lowes

22. Tito Rabat | 23. Sylvain Guintoli

BACA ARTIKEL LAINNYA... Miller Kuasai FP1 MotoGP Prancis, Marquez Kedua, Rossi ke-8


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler