jpnn.com - OAKLAND - Juara bertahan NBA, Golden State Warriors mengamuk di game kedua final wilayah barat.
Sebelum game dimulai, publik di ORACLE Arena, Oakland, Kamis (19/5) pagi WIB, dilanda kekhawatiran. Tim kesayangannya dalam posisi tertinggal 0-1 (format best of seven) dari Oklahoma City Thunder.
BACA JUGA: Indonesia Bisa Tampil di AFF U-19
Ya, Thunder yang mengandalkan dynamic duo Russell Westbrook dan Kevin Durant berhasil mencuri game pertama yang juga digelar di markas Warriors.
Nah, dengan komando dari si megabintang MVP NBA musim reguler, Stephen Curry, fans Warriors mulai agak tenang setelah di kuarter pertama Warriors leading 27-20. Tim asuhan Steve Kerr itu menemukan strategi jitu meredam duet maut Thunder.
BACA JUGA: Ada yang Coba-coba Tapi Saya Lebih Suka Persib
Di kuarter kedua, Warriors hanya leading setengah bola 30-29, dan menutup babak pertama 57-49.
Di kuarter ketiga, Curry mengamuk. Sejumlah aksinya, shooting, lay up, assists cantik, bikin fans Warriors tak bisa diam di bangkunya. Berdiri, duduk, berdiri lagi. Sibuk melihat aksi menawan Curry.
BACA JUGA: Yakin Pemain asal Brasil jadi Benteng Tangguh Sriwijaya FC
Namun bukan hanya Curry saja. Defense tim Warriors juga lagi bagus di game ini. Setelah leading jauh di kuarter ketiga dengan 31-19, Warriors juga meninggalkan Thunder 30-23 di kuarter keempat dan menyimpulkan kemenangan menjadi 118-91.
Curry mencetak poin tertinggi buat Warriors, dengan 28 poin. Sementara dari kubu Thunder, memang Durant mengemas lebih banyak angka dari Curry, 29 poin, namun belum bisa mengangkat performa tim secara keseluruhan.
Skor kini menjadi 1-1, dan game ketiga serta keempat final Wilayah Barat akan digelar di Oklahoma, Senin (23/5) dan Rabu (25/5) WIB.
Sementara dari Wilayah Timur, Cleveland Cavaliers memimpin 1-0 atas Toronto Raptors. Game kedua akan digeber besok, masih di markas Cavaliers. (adk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sriwijaya FC Resmi Gaet Pemain asal Brasil, nih Wajahnya
Redaktur : Tim Redaksi