jpnn.com - LIVERPOOL - Gelandang serang Liverpool, Raheem Sterling, kembali melewatkan latihan bersama The Reds.
Setelah alasan sakit pada Rabu (8/7), Sterling kembali menggunakan alasan yang sama saat absen di latihan tim Kamis (9/7). Sebelumnya, pemain timnas Inggris ini sudah mengatakan kepada juru taktik Liverpool, Brendan Rodgers, dia sudah enggan membela klub yang bermarkas di Anfield itu.
BACA JUGA: Lorenzo dan Rasa Penasaran yang Tinggi di Jerman
Dikutip dari The Guardian, Jumat (10/7), pihak klub belum memberikan komentar apapun seputar Sterling. Departemen Medis Liverpool juga tak bisa memberikan konfirmasi terkait kesehatan Sterling. Benar sakit, atau hanya alasan yang dibuat-buat saja?
Diketahui, Sterling memang sudah menjadi incaran Manchester City. Sang pemain pun mengisyaratkan ingin pindah. City telah membuat tawaran pertama sebesar 40 juta poundsterling (sekitar Rp819 miliar), namun sudah ditolak Liverpool.
BACA JUGA: Sudah 5 Kali Menang, Hamiton Merasa Belum Garang
Hingga kini belum beredar kabar apakah City mau menaikkan tawarannya. (adk/jpnn)
BACA JUGA: Menpora Minta Wasit di Piala Kemerdekaan Jangan Takut Diancam
BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Skenario Barcelona untuk Arda Turan
Redaktur : Tim Redaksi