jpnn.com, JAKARTA - Aktris Jessica Iskandar berharap tersangka kasus penipuan, Christopher Steffanus Budianto alias Steven bisa mengembalikan uang miliknya sekitar Rp 9,8 miliar.
Menurutnya, uang miliaran yang telah digelapkan itu merupakan hak dirinya dan keluarga.
BACA JUGA: Jessica Iskandar Ungkap Harapan Setelah Steven Ditangkap
"Semoga CSB tobat dan bisa mengembalikan hak-hak milikku, anak dan keluargaku," ungkap Jessica Iskandar melalui akun miliknya di Instagram, baru-baru ini.
Istri Vincent Verhaag itu meminta pihak kepolisian dapat mengusut tuntas kasus penipuan yang dilakukan Steven.
BACA JUGA: Pajang Foto Steven, Jessica Iskandar: Semoga Tobat
Jessica Iskandar menilai semua aliran dana Steven juga harus diketahui.
"Semoga diusut tuntas sampai ke akar-akarnya, ke mana aliran dana CSB," tambah Jedar, sapaan Jessica Iskandar.
BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Dicoret dari KK, Jessica Iskandar Berteriak
Kasus penipuan tersebut bermula saat Jessica Iskandar dan Steven menjalin kerja sama bisnis rental mobil.
Perempuan yang karib disapa Jedar itu merasa telah ditipu oleh Steven.
Dia mengeklaim mengalami kerugian 11 mobil mewah seharga Rp 9,8 miliar.
Oleh sebab itu, Jessica Iskandar kemudian melaporkan Steven ke Polda Metro Jaya pada 15 Juni 2022 lalu.
Setelah dilaporkan, Steven ditetapkan sebagai tersangka pada 24 Februari 2023. Dia dinyatakan jadi buron lantaran tidak pernah menghadiri pemeriksaan.
Jessica Iskandar sempat pasrah terkait kasus tersebut lantaran Steven tidak kunjung ditangkap.
Saking pasrah, Jessica Iskandar bahkan beberapa kali menulis pengaduan yang ditujukan ke Kapolri hingga Presiden Jokowi.
Pihak kepolisian akhirnya bisa menangkap Steven di Bangkok, Thailand beberapa hari lalu. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi