jpnn.com -
JAKARTA-PT.Pertamina (Persero) menyatakan stok BBM untuk menghadapi Hari Raya 1429 Hijriyah mencapai 18 hari stok nasional yang dinilai Pertamina berada dalam posisi amanDemikian juga untuk stok Elpiji yang 18 hari stok nasional dan Avtur untuk seluruh lapangan terbang berada dalam batas aman.
Hal ini disampaikan Deputi Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina, Hanung Budya, usai menghadiri Rapat Koordinasi di kantor Departemen Perhubungan, Jakarta, Selasa, (02/09).
"BBM kita siapkan tidak kurang dari 18 hari stok nasional, elpiji juga 18 hari, dan avtur untuk seluruh lapangan terbang," katanya.
Selain itu menurut Hanung, Pertamina juga akan membuka posko BBM di kantor pusat Pertamina dan di seluruh UPms (Unit Pemasaran) Pertamina di sepanjang jalur mudik
BACA JUGA: Pertamina Janji Elpiji Tak Naik Lagi
Posko ini akan mulai dibuka mulai H-10 sampai H+10 lebaran.Sementara itu Hanung juga mengatakan bahwa menjelang lebaran terjadi peningkatan konsumsi premium nasional sebesar 14% sampai 15% dari kebutuhan normal
BACA JUGA: Mahasiswa Demo Miranda
Konsumsi biasanya per hari mencapai 55.000 kiloliter, namun saat menjelang lebaran bisa naik 8000 hingga 9000 kiloliterBACA JUGA: Jelang Lebaran, Pemerintah Rakor
Hal ini disebabkan berkurangnya angkutan-angkutan besar, karena adanya larangan jalan untuk sebagian angkutan truk(wid)BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemudik Capai 15,8 Juta
Redaktur : Tim Redaksi