Suami Berprofesi jadi Abdi Negara, Uut Permatasari Bakal Terus Manggung Demi Masa Depan Anak

Senin, 01 Januari 2024 – 18:55 WIB
Pedangdut Uut Permatasari. Foto: Instagram/uutpermatasari

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Uut Permatasari bakal terus bernyanyi dari panggung ke panggung demi masa depan anak-anaknya.

Wanita 41 tahun tersebut mengatakan dirinya akan terus menjemput rejeki melalui jalur bernyanyi.

BACA JUGA: Uut Permatasari Ungkap Sifat Asli Sang Suami yang Berprofesi Sebagai Abdi Negara, Oh

Hal tersebut lantaran sang suami memiliki batas usia karier sebagai abdi negara.

Uut menjelaskan kedua anaknya masih harus bersekolah ketika sang suami pensiun.

BACA JUGA: Gerah Kerap Digosipkan, Mak Vera Gandeng Kuasa Hukum, Lalu Beri Peringatan

Oleh karena itu, dia harus memiliki rencana cadangan agar anak-anaknya bisa mendapatkan pendidikan yang bagus.

"Anak-anak saya masih kecil. Kalau Papanya pensiun, anak saya masih SMP sama SD. Jadi, saya harus pintar-pintar, sebagai istri jangan boros," imbuhnya.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Ungkap Fakta Soal Nagita Slavina dan Anggun

Pemilik Goyang Ngecor itu rajin menyisihkan rezeki dari hasil manggungnya untuk ditabung.

Tabungan tersebut dikumpulkan untuk biaya kebutuhan hidup dan pendidikan anak-anaknya di masa depan.

"Receh-receh yang kami dapat, dikumpulkan, rezeki yang saya dapat tiap manggung juga kumpulkan, buat anak saya. Kami, kerja seperti ini buat anak," tuturnya.

Sekadar informasi, Uut Permatasari dan suaminya, Tri Goffarudin Pulungan dikaruniai dua buah hati, Rafif Athallah Pulungan dan Rafaian Rakhan Athallah Pulungan. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler