jpnn.com, JAKARTA - Subaru
Indonesia merilis All-new Subaru Crosstrek di lantai Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023, JCC Senayan, Jakarta, Sabtu.
BACA JUGA: Subaru Recall Ribuan SUV yang Bermasalah di Baut Roda
Sport utility vehicle (SUV) kompak besutan Subaru itu menawarkan desain yang kokoh dan juga sporty.
Chief Operating Officer Subaru Indonesia Arie Christopher mengatakan bahwa 12 tahun lalu Subaru mengeluarkan compact SUV dengan dua penamaan yang berbeda, Subaru Crosstrek di Amerika dan Kanada dan Subaru XV di belahan dunia lainnya.
BACA JUGA: Subaru Levorg STI Sport Hanya 500 Unit
"Hari ini kami Subaru Indonesia merasa sangat bangga dapat memperkenalkan All-new Subaru Crosstrek di GJAW 2023, sebuah compact SUV yang tangguh dan memiliki seluruh Subaru Core Technology," ujar Arie Christopher di GJAW, Jakarta, Jumat.
"Misalnya, Subaru Global Platform, penggerak Symmetrical All-Wheel Drive, mesin BOXER, hingga sistem keselamatan yang termaksud di antaranya Subaru EyeSight."
BACA JUGA: Suzuki, Subaru, Daihatsu, Toyota, dan Mazda Sepakat Kembangkan Sistem Mobil Terkoneksi
Subaru Crosstrek mengaplikasikan fitur keselamatan aktif melalui Subaru EyeSight generasi terbaru, dengan tambahan wide-angle mono camera yang melengkapi dua stereo camera.
Di Indonesia, Subaru Crosstrek 2.0i-S EyeSight dibanderol seharga Rp 549.500.000 on-the-road Jakarta.
Pada ajang GJAW x Lifestyle, Subaru Indoensia memberikan Garansi 3 tahun atau 100.000 km, servis gratis 3 tahun / 50.000km serta juga Subaru Roadside Assistance 3 tahun, layanan bantuan darurat 24/7. (ant/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Subaru Terpaksa Setop Sementara Produksi Legacy dan Forester
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha